Head to Head Timnas Indonesia U-19 vs Brunei Darussalam: Pesta Gol Garuda Nusantara!

Senin, 04 Juli 2022 - 10:29 WIB
loading...
Head to Head Timnas...
Timnas Indonesia U-19 bakal menantang Brunei Darussalam pada pertandingan kedua penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (4/7) malam WIB / Foto: Instagram PSSI
A A A
BEKASI - Timnas Indonesia U-19 bakal menantang Brunei Darussalam pada pertandingan kedua penyisihan Grup A Piala AFF U-19 2022 di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi, Senin (4/7) malam WIB. Lantas bagaimana head to head dua tim.

Pada pertandingan ini Timnas Indonesia U-19 sangat membutuhkan poin untuk menjaga peluang lolos ke tahap berikutnya. Pasalnya pada laga pertama, Garuda Nusantara ditahan imbang Vietnam U-19 tanpa gol.

Satu poin yang diraih Timnas Indonesia U-19 membuat mereka berada di urutan keempat. Sementara Brunei berada di posisi juru kunci setelah kalah melawan Myanmar U-19 dengan skor 0-7.

BACA JUGA: Luka Modric Jagokan Benzema Menangkan Ballon d'Or

Berbicara tentang peluang, Timnas Indonesia U-19 punya kans besar untuk memungut tiga poin di depan pendukung sendiri. Ini didukung dengan rekor pertemuan dua tim.

Dalam lima pertemuan terakhir, Timnas Indonesia U-19 tidak pernah menelan kekalahan. Menariknya lagi, Garuda Nusantara baru kebobolan satu gol selama berhadapan melawan Brunei.

Jika mengacu pada catatan pertemuan tersebut Timnas Indonesia U-19 berpeluang pesta gol ke gawang Brunei. Ronaldo Kwateh dkk bisa menjadikan laga ini sebagai ajang penebusan kegagalan setelah cuma memungut satu angka di laga perdana.



Head to head Indonesia Vs Brunei di Piala AFF 2022

1. Piala AFF U-19 2005 Indonesia vs Brunei Darussalam 5-0
2. Piala AFF U-19 2011 Indonesia vs Brunei Darussalam 10-0
3. Piala AFF U-19 2013 Indonesia vs Brunei Darussalam 5-0
4. Piala AFF U-19 2017 Indonesia vs Brunei Darussalam 8-0
5. Piala AFF U-19 2019 Indonesia vs Brunei Darussalam 6-1
(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1205 seconds (0.1#10.140)