Pembukaan ASEAN Para Games 2022: Penyalaan Obor Berlangsung Khidmat

Sabtu, 30 Juli 2022 - 21:25 WIB
loading...
Pembukaan ASEAN Para...
Pembukaan ASEAN Para Games 2022 berjalan khidmat di Stadion Manahan/inaspoc
A A A
SOLO - Penyalaan obor pembukaan ASEAN Para Games 2022 berjalan khidmat di Stadion Manahan, Solo pada Sabtu (30/7/2022) malam WIB. Momen penyalaan obor diawali dengan tiga atlet yang membawa api sakral tersebut.

Tiga atlet itu adalah Sri Sugiyanti yang merupakan atlet para cycling, Martin Losu (para cycling), dan Najiha Zahra (panjat tebing).



Ketiganya tampak bersemangat berlari menuju penerima obor selanjutnya, Muhammad Fadli Imamudin. Fadli kemudian menerima api tersebut dan berlari mengelilingi sekitar Stadion Manahan Solo.

Atlet Para Cycling itu kemudian mengirim estafet api sakral itu kepada Hani Puji Astuti. Atlet menembak itu kemudian menyalakan obor besar sekaligus menutup acara penyalaan obor di upacara pembukaan ASEAN Para Games 2022.



Dengan begitu, ASEAN Para Games 2022 sudah resmi dibuka. Multi-ajang bagi difabel ini akan berlangsung pada 30 Juli hingga 6 Agustus 2022 di Solo, Jawa Tengah, Indonesia.

Sementara itu, ASEAN Para Games 2022 akan berlangsung di Solo pada 30 Juli sampai dengan 6 Agustus 2022. Kontingen Indonesia mengirim total 321 atlet untuk mengikuti ASEAN Para Games 2022.

Semua atlet itu akan berkompetisi di 14 cabang olahraga (cabor) berbeda yang dikompetisikan di ASEAN Para Games 2022. Sementara, multi-ajang difabel ini akan diikuti oleh 11 negara di Asia Tenggara, termasuk Thailand dan Vietnam.

Indonesia menurunkan 323 atlet, kemudian Thailand mengirim 303 wakil. Lainnya, Vietnam (119 atlet), Kamboja (112), Filipina (144), Malaysia (70), Myanmar (69), Singapura (37), Laos (37), Timor Leste (15 atlet), dan Brunei Darussalam dengan 13 atlet.

Sebanyak 14 cabang olahraga adalah blind judo, para-atletik, para-renang, para-tenis meja, para-bulu tangkis, para-catur, bola voli duduk, CP Football, para-angkat berat, para-panahan, boccia, goalball, bola basket kursi roda, dan tenis kursi roda.
(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1196 seconds (0.1#10.140)