Piala AFF U-16 2022: Timnas Indonesia U-16 Ungguli Filipina di Babak Pertama

Minggu, 31 Juli 2022 - 20:56 WIB
loading...
Piala AFF U-16 2022:...
Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-16 berhasil mengungguli Filipina U-16 dengan skor 2-0 di babak pertama Piala AFF U-16 2022. Foto: Mohammad Fernanda/MPI
A A A
YOGYAKARTA - Tim Nasional (Timnas) Indonesia U-16 berhasil mengungguli Filipina U-16 dengan skor 2-0 di babak pertama Piala AFF U-16 2022. Laga pertama Grup A ini berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Minggu (31/7/2022) malam.



Pada awal babak pertama, Indonesia U-16 langsung melancarkan serangan masif ke pertahanan Filipina U-16. Serangan itu berbuah manis lantaran lawan melakukan gol bunuh diri pada menit ke-3. Tuan rumah unggul 1-0.

Setelah memimpin, Indonesia U-16 terus mengurung pertahanan Filipina U-16. Akan tetapi, beberapa serangan yang dilancarkan anak asuh Bima Sakti belum berhasil menambah keunggulan.

Memasuki menit ke-25, Timnas Indonesia U-16 terus melancarkan serangan ke pertahanan The Young Azkals -julukan Timnas Filipina U-16. Akan tetapi, beberapa tembakan yang dilesatkan Muhammad Nabil dkk gagal menemui jala gawang.

Sedangkan, Timnas Filipina U-16 terpantau tidak bisa berbuat banyak. Meski menerapkan skema serangan balik, serangan The Young Azkals selalu terputus di lini tengah Timnas Indonesia U-16.

Pada menit ke-37, Indonesia U-16 akhirnya berhasil menambah keunggulan. Adalah Arkhan Kaka Putra (37’) yang berhasil menyontek bola masuk ke gawang Cesar Inigo. Alhasil, Indonesia U-16 unggul 2-0.

Selepas gol tersebut, tidak ada gol yang tercipta hingga wasit meniup peluit panjang tanda pertandingan paruh pertama selesai. Pada akhirnya, Timnas Indonesia U-16 unggul atas Filipina U-16 dengan skor 2-0 di babak pertama.



Susunan Pemain Timnas Indonesia U-16 vs Filipina U-16:
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Timnas Mini Soccer Indonesia...
Timnas Mini Soccer Indonesia Runner-up di Asian Mini Football Nations Cup 2025
Resmi! Barati Cup International...
Resmi! Barati Cup International Masuk Kalender Event Surabaya pada 2025
Kata-kata Pedas Eks...
Kata-kata Pedas Eks Bintang Al Nassr Sindir Cristiano Ronaldo
Hasil Pertandingan Liga...
Hasil Pertandingan Liga Spanyol: Real Madrid Keok, Atletico Madrid Perkasa di Puncak Klasemen!
Profil Ramai Rumakiek,...
Profil Ramai Rumakiek, Cetak 6 Gol saat Persipura Hancurkan RANS Nusantara 8-0
Debut Manis Sandy Walsh...
Debut Manis Sandy Walsh Bersama Yokohama Marinos: Main Penuh dan Menang Tanpa Kebobolan!
Timnas Amputasi Indonesia...
Timnas Amputasi Indonesia Runner Up Kejuaraan Asia 2025
Dominasi SDUT Bumi Kartini...
Dominasi SDUT Bumi Kartini Jepara Berlanjut di Soccer Challenge-Kudus 2025
Lemparan Roket Pratama...
Lemparan Roket Pratama Arhan Berbuah Gol, Netizen Heboh
Rekomendasi
Cara Mengatasi Bootloop...
Cara Mengatasi Bootloop di HP Oppo yang Langsung Tokcer
KIKO SEASON 4 Eps. Food...
KIKO SEASON 4 Eps. Food Bandits di RCTI - Minggu, 16 Maret 2025 Jam 06.00 Pagi
Belanja Pemerintah Pusat...
Belanja Pemerintah Pusat Tembus Rp211,5 Triliun, Paling Boros Buat Gaji PNS dan Bansos
Berita Terkini
3 Alasan Rizky Ridho...
3 Alasan Rizky Ridho Sangat Layak Jadi Kapten Persija Jakarta, Perpaduan Jiwa Pemimpin dan Pengalaman
6 menit yang lalu
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
54 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
4 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
5 jam yang lalu
Infografis
Sejarah, Timnas Indonesia...
Sejarah, Timnas Indonesia Sukses Curi Poin di Kandang Arab Saudi
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved