Profil Muhammad Nabil Asyura, Pencetak Hat-trick Timnas Indonesia U-16

Kamis, 04 Agustus 2022 - 10:52 WIB
loading...
Profil Muhammad Nabil...
Muhammad Nabil Asyura, Pencetak Hat-trick Timnas Indonesia U-16. Foto: PSSI
A A A
SLEMAN - Profil Muhammad Nabil Asyura pemain Timnas Indonesia U-16 ada di artikel ini. Dia mencetak hat-trick ke gawang Timnas Singapura U-16 di Piala AFF U-16 2022 yang mewarnai kemenangan besar skuad Garuda Asia dengan skor 9-0.

Beraksi di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (3/8/2022) malam WIB, Pasukan Garuda Asia berhasil menang telak 9-0 atas Singapura. Tiga dari sembilan gol tersebut ditorehkan oleh Nabil di babak pertama.



Gol pertama pemain berusia 16 tahun itu lahir saat laga baru berjalan dua menit. Mendapat umpan mendatar di dalam kotak penalti, Nabil menggocek satu lawannya dan kemudian melepaskan tendangan mendatar dengan kaki kirinya yang tak mampu dihalau oleh kiper lawan.

Gol kedua Nabil tercipta pada menit 17. Umpan manis Rizdjar Nurviat Subagja dari sisi kanan pertahanan Negeri Singa disambutnya dengan sundulan akurat yang menghujam ke dalam gawang.

Setelah Mokh. Hanif Ramadhan mengubah skor menjadi 3-0 pada menit 20, Nabil berhasil menorehkan hattricknya sembilan menit kemudian. Lagi-lagi tandukannya yang menyambar umpan lambung dari lini tengah merobek jala Singapura.

Hattrick tersebut merupakan tiga gol perdana Nabil untuk Timnas Indonesia U-16. Alhasil, pemain kelahiran Kabupaten Lima Puluh Kota, Sumatera Barat, itu mengaku sangat senang dan terharu bisa melakukannya.

“Perasaan saya senang banget dan terharu bisa hattrick,” kata Nabil singkat dalam konferensi pers pasca laga, Rabu (3/8/2022).

Nabil sendiri memang bukanlah striker sembarangan. Pada Piala Soeratin U-15 2021/2022 lalu, dia sukses menyabet gelar top skorer dengan koleksi sembilan gol untuk PSP Padang dan membawa timnya finis sebagai juara ketiga tingkat nasional.

Pada akhirnya, Tim Merah-Putih menutup paruh pertama dengan keunggulan 6-0 lewat dua gol tambahan lagi dari Muhammad Kalifiatur Rizky. Lalu, pada babak kedua tercipta tiga gol pelengkap yang masing-masing dibukukan oleh Muhammad Riski Afrisal, penalti Wally Marifat dan gol penutup I Komang Ananta Krisna Putra.
Halaman :
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1141 seconds (0.1#10.24)