RANS Nusantara vs PSM: Klub Raffi Ahmad Pernah Bantai Persija, Juku Eja Waspada

Senin, 15 Agustus 2022 - 11:01 WIB
loading...
RANS Nusantara vs PSM: Klub Raffi Ahmad Pernah Bantai Persija, Juku Eja Waspada
PSM Makassar waspada performa RANS Nusantara/Foto/Twitter/@psm_makassar
A A A
BOGOR - PSM Makassar akan melakoni laga sulit kontra RANS Nusantara pada pekan keempat Liga 1 2022/2023 . Pelatih Juku Eja Bernardo Tavares mewaspadai kekuatan klub promosi milik selebritas Raffi Ahmad itu.

PSM bentrok dengan The Prestige Phoenix -julukan RANS Nusantara - di Stadion Pakansari, Bogor pada Senin (15/8/2022) sore WIB. Tavares berharap Juku Eja menampilkan performa terbaiknya.



Sebab, meski berada di zona merah klasemen sementara, sejauh ini RANS Nusantara hanya kalah sekali dalam tiga pertandingan terakhirnya di Liga 1 2022/2023. Tak hanya itu, mereka juga berhasil tampil impresif di pertandingan pramusim.

Sebab itu, Tavares tidak mau anak asuhnya meremehkan kekuatan The Prestige Phoenix. Namun demikian, pelatih asal Portugal itu mengatakan Juku Eja -julukan PSM Makassar- tidak tertekan menjelang pertandingan itu.



"Ingat, di Piala Presiden mereka (RANS Nusantara) mengalahkan Persija dengan skor 5-1. Saya sudah menganalisa tiga pertandingan mereka yang berakhir dengan dua hasil seri dan satu kali kalah," kata Tavares dilansir dari laman resmi Liga 1, Senin (15/8/2022).

"Mereka berhasil menahan imbang PSS dan PSIS. Lalu mereka kalah lawan juara bertahan dengan skor 2-3. Jadi saya rasa tim ini bagus," sambungnya.

"Pertandingan yang menyulitkan, RANS ingin menang di kandang, kemenangan nanti akan sangat penting bagi mereka. Jadi tekanan ada pada RANS,” tambah pelatih berusia 42 tahun itu.

Sementara itu, PSM Makassar kini berada di urutan kelima klasemen sementara. Juku Eja datang ke Stadion Pakansari dengan modal dua kemenangan dan satu hasil imbang di Liga 1 2022/2023.
(sha)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.4267 seconds (0.1#10.140)