Negosiasi Gaji Mentok, Barcelona Berencana Jual Pique dan Busquets

Kamis, 18 Agustus 2022 - 05:03 WIB
loading...
Negosiasi Gaji Mentok,...
Barcelona dihadapkan dengan situasi yang rumit setelah negosiasi gaji dengan Gerard Pique dan Sergio Busquets mentok / Foto: BeSoccer
A A A
BARCELONA - Barcelona dihadapkan dengan situasi yang rumit setelah negosiasi gaji dengan Gerard Pique dan Sergio Busquets mentok. Karena itu, demi memasukkan nama pemain di Liga Spanyol 2022-2023, klub pun berencana untuk menjualnya sebelum bursa transfer musim panas ditutup.

Dikutip dari Barcauniversal, Rabu (17/8/2022), Barcelona sebenarnya mencoba untuk bernegosiasi dengan Pique dan Busquets terkait permasalahan gaji. Ini dilakukan untuk membantu klub mendaftarkan pemain baru.

Tetapi negoasiasi dengan Pique dan Busquets menemui jalan buntu. Akibatnya, Barcelona berencana untuk menjual kedua pemain tersebut ketimbang membuka negoasiasi lagi.

BACA JUGA: Presiden Jokowi Beri Nasihat kepada Timnas Indonesia U-16 di Istana Merdeka

Sesuai laporan, ada beberapa alasan yang menyebabkan pembicaraan dengan Pique dan Busquets terhenti. Pertama, untuk Pique, negosiasi terjadi mengenai pengurangan upah yang akan membuatnya mengalami pemotongan gaji yang drastis. Pemain berusia 35 tahun itu dihutangkan lebih dari 50 juta euro oleh klub. Dia bersedia melepaskan sebagian besar uang tersebut untuk membantu mendaftarkan pemain baru.

Namun, agennya meminta jaminan dari Barcelona. Namun klub menolaknya sehingga pembicaraan terhenti.

Kedua, untuk Busquets, Barcelona hanya menegosiasikan pembayaran gaji yang ditangguhkan daripada pengurangan. Namun, dengan kontraknya saat ini yang akan berakhir tahun depan, klub ingin memperbaruinya selama satu atau dua tahun lagi. Sayangnya, kapten Spanyol itu tidak tertarik untuk memperpanjang kontraknya.

BACA JUGA: Mendunia! Man City dan Bos Ducati Ucapkan Selamat HUT Ke-77 RI

Dia ingin mengakhiri karierrnya di Camp Nou tahun depan dan memulai perjalanan baru di Liga Amerika (MLS). Agen Busquets, Josep Maria Orobitg, menyarankan klub untuk memasukkan klausul keluar yang akan memungkinkan tetap membayar kliennya meski tidak lagi bersama klub. Tetapi itu tidak sesuai dengan rencana klub.

Terlepas dari dua alasan komplikasi ini, ada juga fakta bahwa La Liga mengawasi situasi dengan cermat. Sebab, praktik penangguhan gaji berturut-turut itu bisa ditafsirkan sebagai eksploitasi aturan.

Jadi, pada titik ini, Barcelona percaya bahwa menjual pemain mungkin merupakan cara terbaik untuk mencapai Financial Fair Play. Sehingga mereka bisa mendaftarkan Kounde dan pemain lain yang masuk sebelum jendela transfer ditutup.

(yov)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Hasil Lengkap Liga Champions:...
Hasil Lengkap Liga Champions: Barcelona Mulus, Liverpool Tersingkir Menyakitkan
Hasil Leg 1 Babak 16...
Hasil Leg 1 Babak 16 Besar Liga Champions 2024/2025: Barcelona, Liverpool, dan Inter Curi Kemenangan!
Mees Hilgers Terdampak...
Mees Hilgers Terdampak Kebijakan Transfer Juventus, Bakal Gabung Valencia?
Cek Jadwal dan Link...
Cek Jadwal dan Link Streaming Barcelona vs Real Sociedad di LaLiga 2024/25
Jordi Cruyff Penasihat...
Jordi Cruyff Penasihat Teknik PSSI, Netizen: Timnas Indonesia Rasa Barcelona
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Matchday 25 LaLiga 2024/25 di VISION+
Barcelona Puncaki Klasemen...
Barcelona Puncaki Klasemen La Liga usai Bungkam Rayo Vallecano
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Matchday 24 LaLiga 2024/25 di VISION+
Link Live Streaming...
Link Live Streaming Liga Champions Manchester City vs Real Madrid di VISION+
Rekomendasi
Jaga Iklim Investasi,...
Jaga Iklim Investasi, Pemerintah Harus Berikan Kepastian Hukum Industri Sawit
Penerimaan Pajak Februari...
Penerimaan Pajak Februari 2025 Anjlok 30,2%, Hanya Terkumpul Rp187,8 Triliun
Kompolnas Dengar Eks...
Kompolnas Dengar Eks Kapolres Ngada AKBP Fajar Widyadharma Segera Ditetapkan sebagai Tersangka
Berita Terkini
Proses Perpindahan Federasi...
Proses Perpindahan Federasi Emil Audero Cs Selesai, Next Pendaftaran ke AFC
47 menit yang lalu
Simak Jadwal dan Link...
Simak Jadwal dan Link Streaming MotoGP Grand Prix of Argentina Pekan Ini
2 jam yang lalu
Naoya Inoue vs Ramon...
Naoya Inoue vs Ramon Cardenas: Monster KO Dihujat Takut Kalah
2 jam yang lalu
Kenapa Gol Penalti Double...
Kenapa Gol Penalti Double Kick Julian Alvarez Dianulir di Adu Penalti Atletico Madrid vs Real Madrid?
3 jam yang lalu
Kiper Bahrain Ketar-ketir:...
Kiper Bahrain Ketar-ketir: Timnas Indonesia Sama Sulitnya dengan Lawan Raksasa Asia
4 jam yang lalu
Menanti Sentuhan Magis...
Menanti Sentuhan Magis Patrick Kluivert di Timnas Indonesia
5 jam yang lalu
Infografis
Rencana AS Keluar dari...
Rencana AS Keluar dari NATO dan PBB Didukung Elon Musk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved