Kalahkan Kota Semarang, Kabupaten Pemalang Siap Hadapi Kualifikasi Porprov Jateng

Rabu, 09 November 2022 - 22:30 WIB
loading...
Kalahkan Kota Semarang, Kabupaten Pemalang Siap Hadapi Kualifikasi Porprov Jateng
Tim sepak bola Kabupaten Pemalang siap melakoni kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah XVI yang dimulai pada 16 November 2022. Foto: Twitter
A A A
SEMARANG - Tim sepak bola Kabupaten Pemalang siap melakoni kualifikasi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Tengah XVI yang dimulai pada 16 November 2022. Mereka sedang dalam performa terbaiknya setelah melibas Kota Semarang dalam laga uji coba, Selasa (8/11/2022).



Pertandingan Pra Kualifikasi Proprov Jateng itu digelar di Stadion Citarum Semarang. Kabupaten Pemalang unggul atas tuan rumah dengan skor 2-1. Gol Kota Ikhlas dicetak Arief Dwi Arnanto (30) dan Seno Agung (76).

Sementara gol balasan Kota Semarang dilesakkan Valentino Franz (83). Kedudukan akhir menjadi 2-1 untuk kemenangan tim sepak bola Kabupaten Pemalang.

"Ini menjadi awal yang bagus untuk tim kami. Dua kali uji coba menang. Tapi tentu perjuangan masih panjang," kata Manajer tim sepak bola Kabupaten Pemalang, Heru Kundhimiarso, Rabu (9/11/2022).

Rencananya setelah bertandang ke Semarang, Kabupaten Pemalang bakal menjalani laga uji coba dengan salah satu klub Liga 1, PSIS Semarang di Stadion Mochtar Pemalang.

"Melihat kualitas pemain, kita optimis mampu menandingi PSIS Semarang pada laga uji coba 11 November 2022 nanti di Stadion Mochtar," kata Kundhi.



Porprov Jateng akan digelar pada 2023. Khusus sepak bola akan dipertandingkan dengan sistem kualifikasi. Pemain yang masuk dalam tim Porprov berusia 21 tahun. Ini sekaligus persiapan untuk Pra Pekan Olahraga Nasional (PON).
(mirz)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1091 seconds (0.1#10.140)