Qatar Usung Motivasi Tinggi di Laga Pembuka Piala Dunia 2022

Minggu, 20 November 2022 - 17:00 WIB
loading...
Qatar Usung Motivasi...
Qatar akan menghadapi Ekuador di Grup A sekaligus yang sekaligus laga pembuka Piala Dunia 2022. Foto: Twitter
A A A
AL KHOR - Qatar akan menghadapi Ekuador di Grup A sekaligus yang sekaligus laga pembuka Piala Dunia 2022. Hassan Al Haydos selaku kapten tim memastikan tuan rumah akan mengusung motivasi yang tinggi.



Duel Qatar vs Ekuador akan dilangsungkan di Stadium Al Bayt, Al Khor, Minggu (20/11/2022) pukul 23.00 WIB. Tampil dihadapan publik sendiri, Qatar sangat berharap bisa memastikan kemenangan.

Hassan menegaskan Qatar memiliki semangat yang tinggi untuk unjuk gigi di Piala Dunia 2022. Sosok berusia 31 tahun itu menyebut bahwa para pemain sangat senang bisa berpartisipasi di kompetisi sepak bola terbesar itu.

"Kami sangat termotivasi, bersemangat, dan senang bisa bermain di Piala Dunia,” ungkap Hassan Al Haydos dilansir dari laman resmi FIFA.

Hassan juga mengatakan Qatar hanya memfokuskan diri untuk menunjukkan kemampuan terbaik di lapangan. Penyerang Al-Sadd itu tidak ingin hal lain menjadi penghalang bagi tim asuhan Felix Sanchez untuk meraih kemenangan.

“Kami fokus pada bagaimana tiba dengan kondisi terbaik kami. Kami tidak memperhitungkan hal lain,” imbuhnya.

Hassan bertekad membayar seluruh kerja keras yang telah dilakukan Qatar untuk mempersiapkan diri di Piala Dunia 2022. Dia optimistis negaranya bisa meraih hasil yang diharapkan.



"Kami ingin menunjukkan hasil dari semua kerja keras kami. Insya Allah, kami akan tampil lebih baik dari pertandingan sebelumnya," pungkasnya.
(mirz)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Timnas Mini Soccer Indonesia...
Timnas Mini Soccer Indonesia Runner-up di Asian Mini Football Nations Cup 2025
Resmi! Barati Cup International...
Resmi! Barati Cup International Masuk Kalender Event Surabaya pada 2025
Revolusioner! FIFA Pertimbangkan...
Revolusioner! FIFA Pertimbangkan Format 64 Tim di Piala Dunia 2030
Erick Thohir: Mimpi...
Erick Thohir: Mimpi Timnas Indonesia Lolos Piala Dunia Bukan Hiperbola
Timnas Indonesia U-17...
Timnas Indonesia U-17 Ditarget Lolos ke Piala Dunia U-17 2025
Dominasi SDUT Bumi Kartini...
Dominasi SDUT Bumi Kartini Jepara Berlanjut di Soccer Challenge-Kudus 2025
Media Vietnam Panik...
Media Vietnam Panik Dengar Timnas Indonesia Ingin Jadi Peserta Tetap di Piala Dunia
Tim All-Stars Kudus...
Tim All-Stars Kudus Cetak Sejarah, Asyifa Sholawa Jadi Bintang
Hasil Turnamen U-20...
Hasil Turnamen U-20 Challenge Series 2025: Timnas Indonesia Ditekuk 10 Pemain Yordania 0-1
Rekomendasi
Baru Awal Tahun, Pemerintah...
Baru Awal Tahun, Pemerintah Sudah Tarik Utang Rp224,3 Triliun
Politikus PDIP Nilai...
Politikus PDIP Nilai Bandara Bali Utara Buleleng Bakal Perberat Overtourism Bali
Tiga Pasangan Keluarga...
Tiga Pasangan Keluarga Bersaing di Top 3 Keluarga Seleb Indonesia
Berita Terkini
Fajar Alfian/Rian Ardianto...
Fajar Alfian/Rian Ardianto Gagal Hat-trick Gelar All England: Kami Banyak Error
1 jam yang lalu
2 Pemain Muda Indonesia...
2 Pemain Muda Indonesia Jalani Program Latihan di Akademi Osasuna
2 jam yang lalu
3 Juara Bertahan All...
3 Juara Bertahan All England Tumbang, 2 Jagoan Indonesia Kehilangan Gelar
2 jam yang lalu
Jadwal Liga Champions...
Jadwal Liga Champions Voli Asia 2025: Mengapa Tak Ada Wakil Indonesia?
3 jam yang lalu
Hasil Lengkap Liga Europa:...
Hasil Lengkap Liga Europa: MU Lolos ke Perempat Final, AS Roma Tersingkir
4 jam yang lalu
Fajar/Rian Gagal Pertahankan...
Fajar/Rian Gagal Pertahankan Gelar, 2 Ganda Putra Indonesia Lolos Perempat Final
4 jam yang lalu
Infografis
7 Negara Paling Korup...
7 Negara Paling Korup di Dunia versi Transparency International
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved