Manchester United Disodori Bintang Timnas Belanda Wout Weghorst Gantikan Ronaldo

Senin, 09 Januari 2023 - 12:04 WIB
loading...
Manchester United Disodori...
Manchester United ditawarkan kesempatan memboyong striker Timnas Belanda Wout Weghorst/Foto/burnleyexpress.net
A A A
MANCHESTER - Manchester United ditawarkan kesempatan memboyong striker Timnas Belanda Wout Weghorst di bursa transfer musim dingin Januari 2023. Saat ini, Weghorst sedang dipinjamkan ke Besiktas oleh Burnley setelah terdegradasi dari Liga Inggris musim lalu.

Manchester United tengah berburu penyerang anyar setelah memutus kontrak Cristiano Ronaldo pada akhir tahun 2022. Kandidat yang muncul sejauh ini adalah Memphis Depay dan Mohammed Kudus.



Pelatih Manchester United, Erik Ten Hag, telah menyatakan fokus mencari penyerang baru di bursa transfer musim dingin ini. Yang ternyar, muncul nama Wout Weghorst dalam daftar perburuan Pasukan Manchester Merah.

Jurnalis spesialis transfer Sky Sports Italia, Fabrizio Romano mengabarkan lewat Twitter-nya, @FabrizioRomano, pada Minggu (8/1/2023), bahwa Manchester United telah ditawari kesepakatan untuk mengontrak striker jangkung berpostur 197 cm itu. Menurutnya, mereka hanya butuh 10 juta euro (Rp166,4 miliar) saja untuk memboyongnya ke Old Trafford.



Mantan penyerang Wolfsburg itu pun dilaporkan sudah memberi lampu hijau untuk hijrah ke Old Trafford. Untuk itu, sekarang keputusan ada di tangan Besiktas dan Burnley untuk sepakat melepas striker mereka itu.

Weghorst sendiri tampil cukup gemilang pada paruh pertama musim ini bersama Besiktas di Liga Turki. Dia telah membukukan sembilan gol dan empat assist dari 18 pertandingan di semua kompetisi.

Performanya di Piala Dunia 2022 lalu pun sempat mencuri perhatian. Dia mencetak dua gol saat melawan Timnas Argentina di babak perempat final untuk menyamakan skor menjadi 2-2 di menit-menit akhir yang nyaris memupuskan harapan Lionel Messi juara turnamen sepakbola terakbar di dunia itu, meski akhirnya Belanda kalah via adu penalti.

Harganya yang murah nampaknya bakal mempermulus jalannya menuju Manchester United. Sebab, Muhammed Kudus yang dirumorkan ingin dibeli dari Ajax Amsterdam oleh Setan Merah terhalang oleh banderolnya yang mencapai hampir 40 juta poundsterling (Rp754,9 miliar).

(sha)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright ©2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.2381 seconds (0.1#10.24)