Paru-Paru De Angelis Memar dan Patah Tulang Rusuk

Sabtu, 10 Oktober 2015 - 16:14 WIB
Paru-Paru De Angelis Memar dan Patah Tulang Rusuk
Paru-Paru De Angelis Memar dan Patah Tulang Rusuk
A A A
MOTEGI - Alex de Angelis dilaporkan mengalami patah tulang rusuk dan tulang belakang akibat kecelakaan yang dialaminya selama menjalani sesi latihan keempat jelang GP Jepang, Sabtu (10/10/2015). Hingga saat ini belum dilaporkan siapa pengganti joki E-Motion IodaRacing di balapan seri ke-15 ini.

Menurut laporan sejumlah media, pemeriksaan awal mengungkapkan bahwa De Angelis menderita luka memar pada bagian paru-paru. Sementara dari hasil CT-scan juga didiagnosis mengalami patah tulang.

Situs resmi MotoGP melalui jejaring sosial media twitter meng-update kondisi terbaru De Angelis. "Dari hasil CT-scan, De Angelis mengalami patah tulang rusuk serta beberapa tulang belakang."

Sekadar informasi, pembalap berusia 31 tahun itu mengalami kecelakaan di pertengahan FP4. Kecelakaan itu sempat membuat De Angelis tak sadarkan diri selama beberapa menit.

Ketika tim medis tiba dia dilaporkan mulai sadar dan bernapas. Mengetahui kondisi tersebut De Angelis langsung dilarikan ke rumah sakit untuk menjalani CT-scan. Akibat insiden tersebut, FP4 sempat mengalami penundaan selama beberapa menit sebelum akhirnya Race Direction kembali menginstruksikan sirkus MotoGP kembali ke lintasan.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.4067 seconds (0.1#10.140)