Menpora Kembali Berkicau Kontroversial di Twitter

Senin, 01 Juni 2015 - 09:17 WIB
Menpora Kembali Berkicau Kontroversial di Twitter
Menpora Kembali Berkicau Kontroversial di Twitter
A A A
JAKARTA - Menteri Pemuda dan Olah Raga (Menpora), Imam Nahrawi terus berkicau di Twitter mengomentari kondisi sepak bola nasional. Lewat akunnya @imam_nahrawi, politisi PKB itu kali ini mengeluarkan pernyataan kontroversial yang menyebut skor pertandingan sepak bola di Indonesia sudah diduga alias diatur.

"@imam_nahrawi: Unt apa memeras kelapa, kalau tdk banyak santannya. Untuk apa menonton bola, kalau skornya sudah diduga?," kicaunya, Minggu malam (31/5/2015).

Pernyataan itu yang kedua kalinya diumbar Menpora seusai PSSI sebagai lembaga yang mengurusi sepak bola nasional resmi dibekukan FIFA per tanggal 30 Mei 2015. Sebelumnya ia menyebut sanksi yang diberikan induk organisasi sepak bola dunia itu lebih baik ketimbang terus dipermalukan di tiap pertandingan.

Beberapa waktu lalu, sepak bola nasional sempat ditenggarai Tim Sembilan bentukan Menpora sebagai objek pengaturan skor dan berbagai kecurangan lainnya. Namun hingga saat ini, belum ada bukti yang menguatkan pernyataan tersebut. Kisruh sepak bola Indonesia pun berlanjut selama hampir setengah tahun terakhir.

Berbagai langkah mulai dari upaya mediasi bahkan jalur hukum sudah ditempuh kedua belah pihak yang mana belum memberikan solusi bagi olah raga kebanggaan rakyat tersebut. Hingga akhirnya, FIFA pada dua hari yang lalu secara tegas memberikan sanksi pada Indonesia atas kisruh yang terjadi antara PSSI dan Menpora.

Sanksi tersebut mengakibatkan klub dan tim nasional Indonesia dilarang mengikuti pertandingan di bawah kalender AFC dan FIFA hingga batas waktu yang tidak ditentukan.
(akr)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7657 seconds (0.1#10.140)
pixels