Bencana Pertahanan Barcelona Jelang Pembukaan Liga

Rabu, 19 Agustus 2015 - 15:40 WIB
Bencana Pertahanan Barcelona Jelang Pembukaan Liga
Bencana Pertahanan Barcelona Jelang Pembukaan Liga
A A A
BARCELONA - Barcelona yang musim ini berniat untuk kembali mempertahankan gelar juara La Liga, tampaknya harus memulai musim dengan susah payah. Pasalnya, besar kemungkinan La Blaugrana akan bermain tanpa sejumlah pilar pertahanan utama mereka.

Yang pertama tentunya Gerard Pique. Aksi protes yang dilakukan Pique dalam laga perebutan Piala Super Spanyol, membuat mantan bek Setan Merah ini dipastikan tidak akan bisa memperkuat Barcelona di laga pembuka La Liga. Bahkan, Pique terancam tidak bisa bermain pada 12 laga yang akan dilakoni Barcelona.

Ketidakhadiran Pique di jantung pertahanan Barcelona memang seharusnya tidak akan terlalu menjadi masalah. Pasalnya La Blaugrana masih memiliki Thomas Vermaelen dan Marc Bartra yang memang dipersiapkan untuk melapisi posisi bek tengah. Namun situasi menjadi berubah, ketika tiga bek kiri mereka ternyata terancam tidak bisa dimainkan di laga pembuka La Liga.

Belum membaiknya kondisi Jordi Alba akibat cedera yang dideritanya memang membuat Barcelona terpaksa untuk menurunkan pelapis seperti Jeremy Mathieu dan Adriano Correia. Namun masalahnya, Adriano juga dikabarkan tidak akan bisa dimainkan di laga pembuka lantaran dibekap cedera pangkal paha. Sedangkan Mathieu yang dipercaya untuk menggantikan posisi Jordi Alba di dua laga terakhir Barcelona, dipastikan tidak akan bisa bermain lantaran sanksi satu pertandingan yang diterimanya usai menerima lima kartu kuning di akhir musim lalu.

Dan sayangnya, Douglas Costa yang seharusnya bisa menjadi pilihan ketiga juga tidak akan bisa membela Barcelona di laga pembuka lantaran cedera pada kaki kanannya.

Untuk itu, mau tidak mau Barcelona harus memaksa salah satu diantara Vermaelen ataupun Bartra untuk menempati posisi Jordi Alba. Meski tidak akan sempurna, namun setidaknya hal itu menjadi pilihan terbaik bagi Barcelona ketimbang harus menggunakan pola permainan dengan tiga pemain belakang.
(rus)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4433 seconds (0.1#10.140)