Gagal Berkarir di Eropa, Evan Dimas Fight Bela Persebaya

Sabtu, 22 Agustus 2015 - 18:03 WIB
Gagal Berkarir di Eropa,...
Gagal Berkarir di Eropa, Evan Dimas Fight Bela Persebaya
A A A
SURABAYA - Ambisi Evan Dimas untuk berkarir di Eropa belum terwujud. Namun, semangat Evan Dimas tak mengendur. Mantan Kapten Timnas U 19 itu mengaku siap kembali membela Persebaya United di Turnamen Piala Presiden pada 30 Agustus mendatang.

Sekretaris Tim Persebaya Rahmad Sumanjaya mengatakan jika Evan Dimas sudah berada di Surabaya, sejak Kamis (20/8). "Evan sempat telepon tanda jadwal keberangkatan Persebaya ke Bandung. Kelihatan dia bersemangat untuk segera bergabung dengan tim di Piala Presiden," ujarnya.

Nama Evan Dimas, lanjut Sumanjaya, juga sudah didaftarkan sebagai pemain Persebaya United di ajang Piala Presiden. "Semua pemain kita daftarkan, termasuk Evan Dimas. Meski kita nanti hanya akan membawa 22 pemain saja,"ucapnya.

Hingga saat ini, Evan memang belum bergabung dalam latihan. Sebab, manajemen dan tim pelatih Persebaya masih memberikan waktu istirahat selama sepekan. "Biar dia istirahat dulu di rumahnya. Evan kan juga butuh kumpul keluarga setelah pulang dari Spanyol,"ujar Pelatih Persebaya Ibnu Grahan.

Terkait kekhawatiran kondisi Evan Dimas belum sepenuhnya bugar karena jadwal Piala Presiden sudah akan digelar pekan depan, Ibnu mengaku tidak khawatir. "Dari awal kami sudah berharap Evan bisa berkiprah di Spanyol. Kalau sekarang dia kembali bersama kami, tentu tidak ada masalah. Tidak perlu adaptasi lagi,"ucapnya.

Sebelumnya, Evan selama sepekan menjalani trial di klub Spanyol UE Llagostera. Sayangnya, pemain asli kelahiran Surabaya itu gagal memikat pelatih UE Llagostera meski sempat tampil selama 22 menit dalam laga uji coba.

Dihubungi terpisah, Evan mengaku siap tampil bersama Persebaya kembali di Piala Presiden. "Sekarang masih istirahat dulu, kondisi tubuh tidak ada masalah. Saya siap untuk untuk berangkat bersama tim ke Bandung,"ucapnya.

Disinggung, kabar dirinya akan menjalani operasi, Evan mengaku tidak ada yang perlu dikhawatirkan. "Bukan operasi besar, cuma operasi kecil di klinik dekat rumah juga bisa. Tidak ada pengaruhnya, satu dua hari sudah pulih,"tandasnya.

Sesuai jadwal yang dirilis PT Mahaka Sport selaku operator Piala Presiden, tim Persebaya akan menjalani laga pertama di Grup A melawan Martapura FC di Stadion Soreang, Bandung, pada 2 September mendatang.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6895 seconds (0.1#10.140)