Duh...Petinju Hamil Kelabui Panitia

Kamis, 03 September 2015 - 13:04 WIB
Duh...Petinju Hamil Kelabui Panitia
Duh...Petinju Hamil Kelabui Panitia
A A A
LIMPOPO - Sebuah kejadian unik terjadi di Afrika Selatan. Dalam sebuah kejuaraan, seorang petinju wanita yang sedang hamil mengelabui panitia pertandingan. Aksinya ini nyaris sempurna sebelum akhirnya terbongkar.

Adalah Lulu Kayenga, seorang petinju asal Tanzania yang melakukan aksi akal bulus tersebut. Sebelum tarung melawan Nozwelethu Mathonsi, Kayenga mengisi formulir soal kondisi fisiknya. Dalam salah satu pertanyaan soal apakah petinju sedang hamil, Kayenga menjawab tidak.

Kedua petinju sempat bertarung tiga pekan lalu dan kehamilan Kayenga tidak terdeteksi sama sekali. Meski begitu, manajer tinju Afrika Selatan (BSA) Phakamile Jacobs menaruh curiga.

Jacobs pun kemudian meminta Kayenga untuk memeriksakan ke dokter dan menjalani tes kehamilan. Saat di tes ternyata benar saja Kayenga positif hamil.

Tidak sampai di situ, untuk lebih memastikan lagi, promotor pertarungan Tando Zonke membawa Kayenga ke ahli patologi. Hasilnya, tetap positif hamil.

Ketua BSA Muditambi Ravele mengungkapkan tes kehamilan tersebut merupakan keharusan sebelum digelar pertarungan. Ravele pun memuji langkah yang diambil Jacobs.

"Ini sangat menyedihkan. Padahal banyak hal positif dari dunia tinju kami. Saya memuji Jacobs yang telah melakukan kerjanya dengan bagus dan memerintah Kayenga untuk melakukan tes ketika ia meragukan dokumen tersebut," ungkap Ravele dilansir Sowetanlive, Kamis (3/9/2015).
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6159 seconds (0.1#10.140)