Pertarungan Terakhir Mayweather Jr Hanya Bikin Rugi

Sabtu, 19 September 2015 - 07:46 WIB
Pertarungan Terakhir...
Pertarungan Terakhir Mayweather Jr Hanya Bikin Rugi
A A A
LAS VEGAS - Pertarungan terakhir superstar tinju Amerika Serikat, Floyd Mayweather Jr menghadapi Andre Berto, ternyata tidak menguntungkan. Merujuk pada perhitungan pay-per-view, laga pamungkas tersebut justru menghasilkan nilai terendah.

Boxing Scene melaporkan, berdasarkan perhitungan pay-per-view, pertarungan Mayweather Jr vs Berto pada Minggu (13/9/2015) lalu hanya laku 400.000 pay-per-view (PPV). Bahkan secara hitungan kotor, angka tersebut hanya berada pada 500.000 - 550.000 PPV.

Menurut laporan yang sama, ini merupakan penjualan PPV terendah dalam pertarungan Mayweather sejak pertemuannya dengan petinju Argentina, Carlos Baldomir, pada 2006 lalu yang hanya menghasilkan 325.000 PPV.

Sebaliknya, puncak penjualan tayangan PPV terjadi saat Mayweather Jr berduel melawan Manny Pacquiao pada 3 Mei lalu yang mampu menarik 4,6 juta PPV. Dengan harga jual USD90 - USD100 per tayang, pemasukan yang sudah diraih adalah USD410 juta - USD460 juta atau sekitar Rp 5,9 triliun.

Sekadar informasi, saat menghadapi Berto, Mayweather Jr mendapat bayaran USD32 juta atau sekitar Rp461 miliar. Jumlah ini sangat kecil bila dibandingkan dengan bayaran yang diterimanya saat menghadapi Pacquiao yang mencapai USD210 juta atau sekitar Rp3 triliun.

Sebelumnya dilaporkan, Mayweather Jr mengatakan kepada publik bahwa dirinya tidak pernah mempermasalahkan animo penonton. Sebagai superstar tinju yang tengah naik daun, Mayweather Jr secara pragmatis mengatakan, "Anda bisa menonton jika Anda ingin menonton pertarungan saya. Anda silahkan tidak menonton jika tidak ingin menonton," katanya.
(Baca juga : Mayweather Jr Rapopo Pertarungannya Tak Laku Ditonton)
(akr)
Berita Terkait
Tinju Kelas Welter Membusuk,...
Tinju Kelas Welter Membusuk, Juara Dunia Takut Bertarung
Mampukah Israil Madrimov...
Mampukah Israil Madrimov Guncang Jagat Tinju Kelas Welter Super?
Adrien Broner Tuntut...
Adrien Broner Tuntut Al Haymon Rp153 M Demi Tarung Lagi
Mayweather Tantang Jake...
Mayweather Tantang Jake Paul Bertarung Tinju Kelas Welter Super
Biodata dan Agama Danny...
Biodata dan Agama Danny Garcia, Petinju Kelas Welter yang Gagal Dapatkan Gelar Juara WBA
10 Petinju Terbaik Kelas...
10 Petinju Terbaik Kelas Welter Super Sepanjang Masa
Berita Terkini
Oleksandr Usyk vs Daniel...
Oleksandr Usyk vs Daniel Dubois Jilid 2 Pertarungan Juara Tak Terbantahkan
2 jam yang lalu
El Clasico Jilid 3,...
El Clasico Jilid 3, Barcelona Favorit Juara Copa del Rey 2025
3 jam yang lalu
Della Maddalena Haus...
Della Maddalena Haus Gelar: Tantang Belal Muhammad di UFC 315 dan Bidik Islam Makhachev!
8 jam yang lalu
Juara WBO Brian Norman...
Juara WBO Brian Norman Jr dan Tantangan Jin yang Menakutkan dari Jepang
8 jam yang lalu
Kapan Jadwal Drawing...
Kapan Jadwal Drawing Piala AFF U-23 2025: Catat Tanggalnya!
9 jam yang lalu
Perempat Final AFC Champions...
Perempat Final AFC Champions League Elite, Gwangju FC vs Al-Hilal: Live di iNews Pukul 23.30 WIB
10 jam yang lalu
Infografis
3 Alasan Komodo hanya...
3 Alasan Komodo hanya Dapat Ditemukan di Indonesia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved