Mayweather Jr Dukung Pegulat MMA Isap Ganja

Rabu, 23 September 2015 - 01:00 WIB
Mayweather Jr Dukung...
Mayweather Jr Dukung Pegulat MMA Isap Ganja
A A A
LAS VEGAS - Superstar tinju Amerika Serikat yang belum lama mengumumkan pensiun, Floyd Mayweather Jr, membuat pernyataan kontroversi saat menanggapi kasus yang menyeret pegulat MMA (Mixed Martial Arts), Nick Diaz. Mayweather Jr menyebut Diaz tidak sepatutnya dijatuhi hukuman karena menghisap ganja.

Sebelumnya ramai diberitakan, Komisi Atlet Nevada (NSAC) menjatuhkan hukuman larangan mengikuti pertarungan selama lima tahun kepada pegulat MMA Nick Diaz akibat tiga kali terbukti menghisap ganja. Sanksi tersebut, oleh sebagian kalangan, dianggap terlalu berat.

"Hah?! Oh Man, biarkan seorang pria menghisap asap yang dia suka dan menikmati hidupnya," kata Mayweather Jr saat diwawancara Boxing Channel, dikutip Yahoo Sports, Selasa (22/9/2015)

Mayweather Jr tidak menanggapi lebih lanjut permasalahan Diaz dengan Komisi Atlet Nevada. Tetapi pernyataan tersebut terbilang kontroversi mengingat dia sendiri tengah berurusan dengan badan anti doping Amerika Serikat (USADA) karena terbukti menggunakan jarum suntik sebelum duel melawan Manny Pacquiao. (Baca juga : Mayweather Jr Telah Lama Dibidik USADA)
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6610 seconds (0.1#10.140)