Amir Khan Tidak Pandang Pacquiao Teman

Kamis, 01 Oktober 2015 - 13:32 WIB
Amir Khan Tidak Pandang...
Amir Khan Tidak Pandang Pacquiao Teman
A A A
LAS VEGAS - Meski berteman sejak lama, Amir Khan yakin akan mampu merobohkan petinju Filipina Manny Pacquiao jika pertarungan keduanya terealisasi tahun depan. Rencana pertarungan tersebut semakin nyata setelah Pacquiao sukses menjalani MRI (Magnetic Resonance Imaging) pada bahunya.

Khan dan Pacquiao menjalin hubungan baik tidak hanya karena keduanya sering menggelar latihan bersama. Tak jarang mereka menggunakan jasa satu sama lain sebagai sparring partner ketika hendak menggelar pertarungan menghadapi petinju lainnya. Bahkan, pelatih Freddie Roach yang saat ini melatih Pacquiao merupakan mantan pelatih Amir Khan.

"Saya dan Manny Pacquiao telah berteman untuk waktu yang lama, tetapi kadang-kadang Anda harus meletakkan persahabatan dan bertarung untuk membuktikan siapa yang terbaik," kata Khan, dikutip Daily Mail, Kamis (1/10/2015).

"Kami memiliki pelatih yang sama sehingga sehingga ini akan menjadi pertarungan besar. Dengan apa yang telah saya pelajari dalam beberapa tahun terakhir, saya yakin bisa melawan dan mengalahkan Manny Pacquiao," lanjut Khan. (Baca juga : Pacquiao vs Amir Khan Hanya Tinggal Cari Hari)

Pertarungan kedua petinju memang belum mencapai kata sepakat, namun pertarungan diyakini bakal digelar pada April 2016 setelah kemarin Pacquiao dinyatakan sukses menjalani tes MRI untuk rehabilitasi bahu, Selasa (29/9/2015) lalu. Pacquiao absen naik ring setelah dibekap cedera bahu saat duel melawan Floyd Mayweather Jr, 3 Mei 2015 lalu. (Baca juga : Manny Pacquiao Selesai Jalani Proses MRI Cedera Bahunya)
(bbk)
Berita Terkait
Tinju Kelas Welter Membusuk,...
Tinju Kelas Welter Membusuk, Juara Dunia Takut Bertarung
Mampukah Israil Madrimov...
Mampukah Israil Madrimov Guncang Jagat Tinju Kelas Welter Super?
Adrien Broner Tuntut...
Adrien Broner Tuntut Al Haymon Rp153 M Demi Tarung Lagi
Mayweather Tantang Jake...
Mayweather Tantang Jake Paul Bertarung Tinju Kelas Welter Super
Biodata dan Agama Danny...
Biodata dan Agama Danny Garcia, Petinju Kelas Welter yang Gagal Dapatkan Gelar Juara WBA
Manny Pacquiao vs Mario...
Manny Pacquiao vs Mario Barrios: Antara Sejarah dan Sabuk Juara Sementara WBC
Berita Terkini
Eliano Reijnders Dikabarkan...
Eliano Reijnders Dikabarkan Masuk Radar Transfer Klub Prancis
2 jam yang lalu
Perbandingan Market...
Perbandingan Market Value Timnas Indonesia vs Australia: Beda Tipis!
3 jam yang lalu
Daud Yordan Hancurkan...
Daud Yordan Hancurkan Kambosos Jr dengan Serangan Verbal: Kamu Jatuh KO!
3 jam yang lalu
Perbandingan Kekuatan...
Perbandingan Kekuatan Timnas Indonesia vs Australia yang Kehilangan 6 Starternya
4 jam yang lalu
Indonesia Pastikan Tempat...
Indonesia Pastikan Tempat di Final All England 2025, Reza Pahlevi: Semoga Tidak Sampai di Sini Saja
5 jam yang lalu
Market Value Mees Hilgers...
Market Value Mees Hilgers Kalahkan Seluruh Skuad Timnas Malaysia dan Thailand
5 jam yang lalu
Infografis
5 Negara dengan Netizen...
5 Negara dengan Netizen Paling Tidak Sopan di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved