Ronaldo Rindu Main Bareng Wayne Rooney

Rabu, 07 Oktober 2015 - 02:15 WIB
Ronaldo Rindu Main Bareng...
Ronaldo Rindu Main Bareng Wayne Rooney
A A A
MADRID - Sejak masa depan Cristiano Ronaldo ramai dibicarakan sejumlah media Spanyol maupun Eropa, kali ini muncul pertanyataan mengejutkan dari pemain Real Madrid tersebut. Dalam sebuah kesempatan, pemain yang dikenal dengan julukan CR7 itu mengaku merindukan bermain bersama Wayne Rooney.

Winger Madrid itu sempat menjadi bahan perbincangan setelah ia mengatakan bahwa tidak ada yang pasti soal masa depannya bersama Los Blancos. Pernyataan itu muncul selepas Ronaldo mengukir namanya sebagai pencetak gol sepanjang masa klub asal Ibukota Spanyol.

Sumbangan dua gol CR7 di laga kedua penyisihan Grup A melawan Malmoe FF, awal bulan ini, sudah cukup menempatkan posisinya dalam daftar pencetak gol terbanyak Madrid sekaligus menyamai capaian Raul Gonzalez dengan 323 gol. Legenda Madrid itu mampu membukukan 323 gol dalam 741 penampilan bersama klub antara 1994 hingga 2010.

Sementara Ronaldo hanya membutuhkan 308 pertandingan untuk menyamai rekor gol legenda Los Blancos tersebut. Tak hanya itu, Ronaldo diketahui telah mengoleksi 500 gol di 753 pertandingan untuk klub (Sporting Lisbon, Manchester United, dan Real Madrid) dan timnas Portugal sepanjang kariernya menekuni olahraga sepak bola. (Baca juga: Ronaldo Samai Rekor Raul, Lewati Gol Lionel Messi)

Saat ini Ronaldo tercatat masuk dalam daftar pencetak gol terbanyak Liga Champions dengan 82 gol atau selisih lima gol dari Lionel Messi (77). Berkat keberhasilan itu pemain berusia 30 tahun tersebut diberikan penghargaan oleh klubnya dan sesi penyerahan disaksikan langsung oleh jajaran pemain, pelatih, serta presiden klub. (Baca juga: Cetak 501 Gol, Ronaldo Raih Trofi Spesial)

Singkat kata, ketika semua orang khawatir masa depan Ronaldo di Santiago Bernabeu. Tiba-tiba pemain berpaspor Portugal itu berbicara tentang kerinduannya bermain bersama Rooney. Dia berkata striker Manchester United merupakan salah satu mitra terbaiknya, karena dia bisa memberikan dampak terhadap kariernya di dunia sepak bola.

Ronaldo diketahui tiba di kota Manchester pada 2003 lalu dari Sporting Lisbon. Lima tahun berselang, pemain yang gemar mempertontonkan aksinya dalam mengolah si kulit bundar akhirnya berhasil merebut trofi Ballon d'Or. Menurutnya, keberhasilannya itu tak terlepas dari peran Rooney.

"Kekuatan Wayne Rooney adalah mentalitas buat tim dan peran sentralnya itu tidak pernah berhenti. Dia pemain tim yang fantastis dan ia mencetak gol. Kami memenangkan setiap trofi - Premier League, Piala Carling, dan Liga Champions. Artinya, Rooney adalah pemain yang fantastis dan ia jelas banyak membantu saya ketika saya baru datang ke Manchester. Yang jelas, saya rindu bermain dengan dia. Mungkin di masa depan kita bisa bermain bersama lagi," ungkap Ronaldo, ketika menceritakan kenangannya bermain bersama Rooney seperti dikutip Eurosport, Rabu (7/10/2015).
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1083 seconds (0.1#10.140)