Deretan Fakta Menarik Derby Manchester

Minggu, 25 Oktober 2015 - 07:03 WIB
Deretan Fakta Menarik...
Deretan Fakta Menarik Derby Manchester
A A A
MANCHESTER - Pertemuan Manchester United kontra Manchester City dalam laga dery pada pekan ke 10 Liga Inggris 2015/2016, malam nanti WIB menyisakan banyak fakta-fakta menarik. Salah satunya adalah penyerang andalan United, Wayne Rooney baru saja berulang tahun ke 30 dan dengan catatan 187 gol, tidak ada pemain lain yang punya catatan lebih bagus pada usianya.

Selama memainkan derby Manchester, Rooney tercatat sukses mengemas 11 gol di semua kompetisi, melebihi pemain lain, dan kiranya masih akan diandalkan untuk mengawal lini depan skuat asuhan Louis van Gaal. Kemenangan menjadi harga wajib buat kedua tim demi mengamankan persaiangan di papan atas klasemen sementara Liga Inggris.

Posisi City sejauh ini lebih baik ketimbang rivalnya dengan bertengger diperingkat kedua, sedangkan United bercokol di posisi keempat. Poin menarik lainnya adalah dalam 12 laga terakhir derby Manchester tidak pernah berakhir dengan hasil imbang. Statistik itu seakan menjadi jaminan bila laga yang akan berlangsung di Old Trafford bakal berlangsung sengit.

Apalagi Manchester United musim ini seakan mengekor filosofi City yang doyan menghamburkan uang untuk membeli pemain bintang. Bila dalam sepuluh tahun terakhir klub berjuluk Setan Merah itu lebih mengandalkan pemain jebolan akademi sendiri ataupun pemain muda yang kemudian dipoles. Musim ini United justru mendatangkan beberapa pemain bintang. Berikut deretan fakta-fakta menarik seputar derby Manchester:

- Manchester City memenangkan enam dari delapan derby Manchester terakhir di Liga Inggris, sebelum itu City hanya mampu menang enam kali dari 42 derby kontra United.

- United menang 17 kali dari 23 laga kandang di bawah arahan Louis van Gaal dengan persentase 74% dan kebobolan 16 gol.

- Tidak ada satu pun dari 12 derby Manchester terakhir di semua kompetisi yang berakhir imbang (lima kali United menang, tujuh kali City menang).

- City mengincar kemenangan ke-50 di derby Manchester (M49 I50 K69).

- Tercipta 41 gol dalam 10 derby Manchester terakhir di semua kompetisi (4,1 per pertandingan).

- City memiliki total shots on target terbanyak (74) dan membiaran lawan menembak bola ke gawang paling sedikit (24) dari sembilan laga liga perdana musim 2015/2016.

- City akan kehilangan Aguero di pertandingan ini; ia mengemas delapan gol dalam delapan penampilannya di derby Manchester di semua kompetisi.
(akr)
Berita Terkait
Permalukan Leicester...
Permalukan Leicester City, Manchester United Ukir Tiga Kemenangan Beruntun
Debut Manis Haaland,...
Debut Manis Haaland, Manchester City Gasak West Ham United
Preview Manchester City...
Preview Manchester City vs Manchester United: Krisis Identitas
Ketika Manchester City...
Ketika Manchester City Hapus Rekor 143 Tak Terkalahkan Manchester United
Hasil Liga Inggris:...
Hasil Liga Inggris: Manchester City Hancurkan Manchester United Lewat Comeback
Manchester United Gasak...
Manchester United Gasak Manchester City, Erik ten Hag: Ini Hasil Kinerja Tim
Berita Terkini
Scooter Prix 2025: Pertarungan...
Scooter Prix 2025: Pertarungan Skuter Makin Sengit dengan Total Hadiah Lebih dari Rp1 Miliar!
6 jam yang lalu
Cedera, Leo Rolly Mundur...
Cedera, Leo Rolly Mundur dari Skuad Indonesia di Piala Sudirman 2025
8 jam yang lalu
Jonatan Christie Kapten...
Jonatan Christie Kapten Tim Indonesia di Piala Sudirman 2025, Gloria Emanuelle Widjaja Jadi Wakil
9 jam yang lalu
Siap Ngebut di Spanyol!...
Siap Ngebut di Spanyol! Jangan Lewatkan MotoGP Jerez 2025 Akhir Pekan Ini di VISION+
9 jam yang lalu
Daniel Dubois Ancam...
Daniel Dubois Ancam Pensiunkan Oleksandr Usyk: Aku Hancurkan Dia!
11 jam yang lalu
3 Pemain Timnas Uzbekistan...
3 Pemain Timnas Uzbekistan U-17 yang Layak Main di Eropa, Nomor 1 Striker Potensial
11 jam yang lalu
Infografis
3 Fakta Hubungan Amerika...
3 Fakta Hubungan Amerika Serikat dan Ukraina Sudah Memburuk
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved