Sriwijaya FC Evaluasi Total, Hartono Gusur Bendol?

Selasa, 08 Desember 2015 - 17:54 WIB
Sriwijaya FC Evaluasi Total, Hartono Gusur Bendol?
Sriwijaya FC Evaluasi Total, Hartono Gusur Bendol?
A A A
PALEMBANG - Manajemen Sriwijaya FC (SFC) merombak skuat mulai dari pemain hingga pelatih. Nama Benny ''Bendol'' Dollo juga dievaluasi pasca tampil di Turnamen Piala Jenderal Sudirman. "Kita akan lakukan evaluasi total bukan hanya pemain pelatih juga,"kata Asisten Manajer Achmad Haris

Bendol dikabarkan didepak karena tidak bisa membawa Laskar Wong Kito meraih trofi dan tersingkir di fase grup di ajang Piala Sudirman Cup. Namun, rumor didepaknya Bendol masih lemah. "Saya belum bisa menegaskan itu, karena semuanya sekarang kita evaluasi. Termasuk saya bisa saja di evaluasi,"ucap Haris.

Dari rumor yang beredar, asisten pelatih Sriwijaya FC Hartono Ruslan yang nantinya akan mengisi kekosongan kursi pelatih kepala. Hartono dinilai memiliki loyalitas yang sangat tinggi kepada klub.

Selain itu predikat juara Indonesia Super League (ISL) tahun 2012 mampu diraih Laskar Wong Kito salah satunya buah tangan Hartono Ruslan. Kala itu Hartono Ruslan menjabat sebagai asisten pelatih dari Kas Hartadi.

Ketika dikonfirmasi, Hartono Ruslan mengatakan, belum ada kejelasan dan keputusan resmi dari manajemen. Rumor evaluasi hingga kejajaran pelatih tentunya diterimanya secara baik apabila memang benar dia diberikan tanggung jawab besar memimpin tim sebesar Laskar Wong Kito.

"Saya belum ada kontak dan dapat kabar dari manajemen. Mungkin mereka masih melakukan evaluasi secara internal dulu. Kalau saya apa pun keputusan tentang itu harus diterima secara tanggung jawab,"ujarnya.

Disinggung banyaknya pemain bintang yang nantinya bisa saja dikeluarkan dari skuat karena pertimbangan kontribusi serta loyalitas. Hartono sepakat apabila pemain yang tidak memiliki loyalitas besar kepada tim harus ditinjau ulang statusnya sebagai pemain Laskar Wong Kito.

"Saya setuju apabila pemain yang tidak memiliki loyalitas baik tidak diperpanjang. Kita juga butuh pemain bertipikal pekerja keras dan mau berkorban untuk tim. Bukan hanya sekadar nama besar saja,"pungkasnya.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8232 seconds (0.1#10.140)
pixels