Resmi! Arema Perkenalkan Pelatih Asal Bosnia dan Raphael Maitimo

Rabu, 27 Januari 2016 - 15:06 WIB
Resmi! Arema Perkenalkan...
Resmi! Arema Perkenalkan Pelatih Asal Bosnia dan Raphael Maitimo
A A A
MALANG - Teka-teki pelatih dan pemain anyar Arema Cronus akhirnya terjawab. Pelatih asal Bosnia-Herzegovina Milomir Seslija dan gelandang Raphael Maitimo akan menjadi bagian pasukan Singo Edan mulai musim ini. Keduanya diperkenalkan secara resmi dalam konferensi pers di Malang, Rabu (27/1/2016).

Milo, sapaan Milomir Seslija, dan Raphael Maitimo sebenarnya bukan kejutan lagi bagi Aremania (suporter Arema Cronus). Jauh hari, keduanya sudah dikaitkan dengan Singo Edan, terutama Maitimo yang sudah banyak bicara ke media soal keinginan ke Malang. (Baca juga: Raphael Maitimo Merapat, Sukadana Terancam Out).

Sedangkan Milomir Seslija sudah bukan wajah baru bagi publik bola Malang. Dia terakhir terlihat di Malang adalah ketika membesut Arema IPL walau tidak lama. Milo kemudian sempat 'menghilang' dan kemudian sempat menjadi direktur teknik Barito Putra.

"Sebuah tantangan yang luar biasa bisa bergabung dengan Arema Cronus. Saya sudah mengenal atmosfir sepak bola di sini dan bagi saya Malang adalah rumah kedua. Semoga saya bisa membantu Arema dalam merealisasikan target-targetnya," ujar pelatih yang dikenal teliti dan detil dalam melatih ini.

Milo mengakui ada misi yang belum tuntas selama dirinya di Malang beberapa musim silam. Dia sangat berambisi membuka lembaran sejarah luar biasa di Stadion Kanjuruhan, yakni membawa Arema juara. "Arema adalah klub dengan supporter luar biasa. Aremania top markotop," katanya dalam bahasa khas Malang.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.1008 seconds (0.1#10.140)