Kalahkan Persib, Arema Pertahankan Gelar Bali Island Cup
A
A
A
GIANYAR - Arema Cronus sukses mempertahankan gelar Bali Island Cup 2016 setelah mengalahkan Persib Bandung 1-0 di Stadion I Wayan Dipta, Gianyar, Bali, Selasa (23/2/2016). Srdan Lopicic menjadi pahlawan kemenangan Singo Edan.
Lopicic mencetak gol menit ke-12. Sundulan Cristian Gonzlaes ke pojok kiri gawang Persib berhasil ditepis I Made Wirawan. Bola rebound sukses dimanfaatkan Lopicic yang berdiri bebas di belakang pemain Persib.
Kemenangan atas Persib menjadi gelar pertama bagi pelatih anyar Milomir Seslija. Pelatih kelahiran Sarajevo, Bosnia, 21 Juli 1964, itu resmi direkrut Arema, Rabu (27/1/2016), dan langsung menuntaskan janjinya memberi gelar bagi Singo Edan.
Tak hanya gelar yang diberikan Milo, penampilan Arema pun trengginas. Dari tiga laga di Bali Island Cup 2016, Arema tiga kali menang. Pada laga pembuka unggul 3-1 atas Bali United, lalu menggasak PSS Sleman 5-2, dan mengalahkan Persib 1-0.
Pasukan Milo mencetak sembilan gol dalam tiga laga, dengan kebobolan hanya tiga gol. Cristian Gonzales menjadi top skor di turnamen ini dengan torehan lima gol. Dua gol dikemas saat melawan Bali United dan hat-trick dicetak ke gawang PSS Sleman.
Dengan kemenangan melawan Persib, Arema berhasil mempertahankan trofi Bali Island Cup yang diraih musim lalu.
Lopicic mencetak gol menit ke-12. Sundulan Cristian Gonzlaes ke pojok kiri gawang Persib berhasil ditepis I Made Wirawan. Bola rebound sukses dimanfaatkan Lopicic yang berdiri bebas di belakang pemain Persib.
Kemenangan atas Persib menjadi gelar pertama bagi pelatih anyar Milomir Seslija. Pelatih kelahiran Sarajevo, Bosnia, 21 Juli 1964, itu resmi direkrut Arema, Rabu (27/1/2016), dan langsung menuntaskan janjinya memberi gelar bagi Singo Edan.
Tak hanya gelar yang diberikan Milo, penampilan Arema pun trengginas. Dari tiga laga di Bali Island Cup 2016, Arema tiga kali menang. Pada laga pembuka unggul 3-1 atas Bali United, lalu menggasak PSS Sleman 5-2, dan mengalahkan Persib 1-0.
Pasukan Milo mencetak sembilan gol dalam tiga laga, dengan kebobolan hanya tiga gol. Cristian Gonzales menjadi top skor di turnamen ini dengan torehan lima gol. Dua gol dikemas saat melawan Bali United dan hat-trick dicetak ke gawang PSS Sleman.
Dengan kemenangan melawan Persib, Arema berhasil mempertahankan trofi Bali Island Cup yang diraih musim lalu.
(sha)