Jelang Derby Madrid: Zidane Nggak Pedulikan Hasil

Sabtu, 27 Februari 2016 - 01:09 WIB
Jelang Derby Madrid:...
Jelang Derby Madrid: Zidane Nggak Pedulikan Hasil
A A A
MADRID - Pelatih Real Madrid Zinedine Zidane punya cara sendiri menghadapi tekanan jelang El Derbi Madrileno melawan Atletico Madrid. Ia tidak mempedulikan hasil laga yang akan berlangsung di Santiago Bernabeu, Sabtu (27/2/2016).

Padahal semua tahu, kalau saat ini kedua tim sekota tengah memburu kemenangan. Hanya tambahan tiga angka peluang mereka untuk mengganggu Barcelona di puncak klasemen La Liga bakal terjadi. Sekarang kedua tim hanya selisih angka di mana Atletico ada di peringkat kedua dengan nilai 55.

Sementara Los Blancos harus kerja keras jika ingin menyamai raihan angka Barcelona. Sembilan angka mereka tertinggal.

Mungkin karena tekanan inilah Zidane menandaskan ogah memikirkan duel derby tersebut. "Derby hanya sebuah pertandingan. Kami akan selalu memberikan yang terbaik walau ini sulit," paparnya seperti dikutip Footballespana, Sabtu (27/2/2016).

Meski begitu, Zidane menjamin kalau para penggawanya paham betul tugas yang akan mereka emban. "Kami akan memberikan yang terbaik. Terpenting buat kami adalah mengetahui apa yang harus dilakukan di lapangan," papar pelatih asal Prancis itu.

Walau tak memikirkan soal hasil, Zidane mengatakan kalau mereka tetap mewaspadai permainan tim asuhan Diego Simeone. Mereka boleh saja keletihan usai tampil di leg pertama babak 16 Besar Liga Champions melawan PSV Eindoven. Tapi kegagalan mereka membawa pulang tiga angka dari Belanda harus menjadi fokus utama.

"Atletico tidak hanya sebagai tim yang bertahan. Kami tahu ini akan sulit. Kami telah menganalisa permainan kami saat melawan Malaga dan bekerja sepanjang pekan ini. Apapun yang terjadi, kami tak akan menyerah sampai akhir. Kami bermain untuk mencari angka. Dan musim kami tidak akan berakhir pada pertandingan derby," tutup Zidane.
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6457 seconds (0.1#10.140)