Timnas Belanda Patahkan Rekor Inggris di Wembley

Rabu, 30 Maret 2016 - 04:10 WIB
Timnas Belanda Patahkan Rekor Inggris di Wembley
Timnas Belanda Patahkan Rekor Inggris di Wembley
A A A
LONDON - Timnas Belanda akhirnya sukses memberikan kado spesial kepada mendiang Johan Cruyff usai memetik kemenangan 2-1 atas Inggris pada laga persahabatan di Stadion Wembley, Rabu (30/3/2016) dini hari WIB. Keberhasilan Tim Oranje sekaligus mengakhiri catatan rekor fantastis The Three Lions.

Gaya bermain total football yang jadi ciri khas permainan Belanda diperagakan pada laga persahabatan ini. Bahkan di menit 14, ribuan penonton yang memadati Stadion Wembley bertepuk tangan untuk memberikan apresiasinya terhadap legenda Tim Oranje tersebut.

Pada menit 26 Belanda mempunyai kesempatan emas untuk membuka kran gol lebih dulu. Sayang, penampilan Forster di bawah mistar gawang mampu menepis sepakan melengkung Wijnaldum.

Pendukung tuan rumah akhirnya bergemuruh setelah Vardy merobek gawang Belanda. Diawali tusukan Barkley, bola diarahkan ke tengah. Sturridge melompati bola, menyisakan Lallana berkelit sebelum mengarahkan bola kepada Walker. Pemain Tottenham itu kemudian mengarahkan bola dimana Vardy leluasa menceploskan bola. Itu merupakan gol keduanya bersama timnas Inggris dan ke-21 sepanjang musim ini.

Belanda coba keluar dari tekanan, tetapi Inggris yang mendapat momentum menjaga bola dengan baik. Hingga interval pertama usai skor 1-0 untuk keunggulan sementara Inggris atas Belanda tak berubah.

Inggris yang mencoba permainan baru dengan mengandalkan umpan-umpan pendek mampu membuat barisan pertahanan Belanda kewalahan. Namun petaka datang di menit 50 setelah Rose menghalau bola melalui tangannya di area kotak terlarang.

Vincent Janssen yang dipercaya mengeksekusi penalti dengan mudah menceploskan bola ke gawang Inggris setelah sepakan keras pemain jangkung ke sudut gawang tak mampu dijangkau Forster. Kedudukan pun menjadi imbang 1-1.

Bisa dikatakan, gol Janssen sekaligus mengakhiri catatan impresif Inggris bermain di Wembley tanpa kebobolan selama 467 menit. Inggris langsung bereaksi, tetapi beberapa kali peluang emas yang tercipta belum mampu mengubah keadaan.

Justru tim tamu yang sukses membalikkan keadaan menjadi 2-1 melalui Luciano Narsingh di menit 76. Ini adalah pertama kalinya pemain tim tamu mampu menceploskan bola sebanyak dua kali ke gawang Inggris di Wembley. Dan ini juga kali pertama sejak 2008 bahwa The Three Lions kebobolan melalui titik putih.
(aww)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6733 seconds (0.1#10.140)