Bekuk Sriwijaya FC, Arema Cronus Ciptakan Final Ideal di Senayan

Kamis, 31 Maret 2016 - 20:41 WIB
Bekuk Sriwijaya FC,...
Bekuk Sriwijaya FC, Arema Cronus Ciptakan Final Ideal di Senayan
A A A
MALANG - Arema Cronus memastikan tiket final Piala Bhayangkara 2016 usai menaklukkan Sriwijaya FC dengan skor tipis 1-0, Kamis (31/3/2016). Di laga final, Arema akan menghadapi Persib Bandung.

Menjamu Sriwijaya FC di Stadion Kanjuruhan, Malang, Arema langsung tampil menekan. Di menit pertama, Arema mengancam gawang Dian Agus Prasetyo melalui tandukan El Loco Gonzales yang melebar ke sisi kiri.

Sriwijaya baru mengancam gawang Arema setelah Ichsan Kurniawan dari luar kotak penalti. Tetapi sayang, percobaan yang dilakukan di menit ke-17 itu belum membuahkan gol bagi tim tamu.

Gol yang ditunggu-tunggu publik tuan rumah lahir jelang turun minum. Berawal dari sepak pojok Lopicic, Johan Alfarizie menanduk bola hingga bersarang di gawang Sriwijaya. Keunggulan 1-0 bertahan hingga turun minum.

Di babak kedua, Arema terus tampil menekan lini bertahan Sriwijaya. Sesekali anak asuh Benny Dollo mencoba menyerang, namun selalu kandas di lini bertahan Arema. Adapun Arema hampir menggandakan keunggulan setelah Fery Aman Saragih menyarangkan bola di menit ke-84. Namun gol tersebut dianulir karena berbau offside.

Skor 1-0 yang bertahan hingga peluit panjang dibunyikan, sudah cukup mengantar Arema Cronus ke final Piala Bhayangkara menghadapi Persib Bandung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUBK), Minggu (3/4/2016) mendatang. (Baca juga : Tantan Pastikan Langkah Persib ke Final)

Susunan pemain kedua tim,

Arema (4-2-1-3) : Meiga, Ryuji, Ganchev, Hamka (C), Alfarizie, Maitimo, Hendro, Lopicic, Vizcarra, Dendi, Gonzales
Cadangan : Kadek, Junda, Kipuw, Revi, FAS, Sunarto, Antony.

Sriwijaya (4-3-3) : Dian Agus Prasetyo, Supardi, Nanak, Fachruddin, Syaiful Indra, Jupe, Yu Hyun, Ichsan K, M Ridwan, Hilton, Beto
Cadangan : Yogi Triana, Wildansyah, Hapit, Zalnando, Bayu Gatra, Asri Akbar, Airlangga
(sha)
Berita Terkait
Pelatih Bhayangkara...
Pelatih Bhayangkara FC Kecewa Wasit Sahkan Gol Arema FC
Bersiap Hadapi Arema,...
Bersiap Hadapi Arema, Bhayangkara Soroti Minimnya Fasilitas Latihan
Jelang Piala Wali Kota...
Jelang Piala Wali Kota Solo, Arema Datangkan Dua Pemain Asing
Hasil Liga 1 2022/2023:...
Hasil Liga 1 2022/2023: Bhayangkara FC Bungkam Arema FC
6 Fakta Arema FC Lolos...
6 Fakta Arema FC Lolos ke Final Piala Presiden 2022, Nomor 3 Aksi Brilian Rizky Dwi Febrianto
Arema FC Permalukan...
Arema FC Permalukan PSIS di Jatidiri Semarang
Berita Terkini
Senyum Optimistis Patrick...
Senyum Optimistis Patrick Kluivert saat Pimpin Timnas Indonesia Terbang ke Australia
29 menit yang lalu
Permintaan Maaf Erick...
Permintaan Maaf Erick Thohir ke Timnas Indonesia U-17
1 jam yang lalu
Peringkat 10 Petarung...
Peringkat 10 Petarung UFC Teratas: Jon Jones Hampir Sempurna!
2 jam yang lalu
Thom Haye Targetkan...
Thom Haye Targetkan Bawa Timnas Indonesia ke Piala Dunia 2026: Bermimpi Boleh!
3 jam yang lalu
Legenda Australia Sebut...
Legenda Australia Sebut Timnas Indonesia Setara Socceroos: Tantangan Berat Menanti di Kualifikasi Piala Dunia 2026!
4 jam yang lalu
Pelatih Bongkar Perbedaan...
Pelatih Bongkar Perbedaan Islam Makhachev dan Khabib Nurmagomedov: Siapa yang Lebih Unggul?
5 jam yang lalu
Infografis
5 Anggota NATO Terlemah...
5 Anggota NATO Terlemah di 2025, Ada Negara Paling Aman di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved