Pellegrini Sindir Kemenangan Real Madrid
A
A
A
MADRID - Manchester City harus mengubur mimpinya juara Liga Champions musim 2015/2016. Perjalanan mereka terhenti di babak semifinal usai kalah aggregat 0-1 dari Real Madrid.
Pada leg kedua, Kamis (5/5/2016) dini hari WIB, City kebobolan lewat gol bunuh diri Fernando Reges. Menurut Manuel Pellegrini, Madrid lebih beruntung sebab bisa lolos dengan cara seperti ini.
"Kami mendapatkan hasil yang buruk. Saya rasa, kami tidak pantas menerima kekalahan ini. Madrid beruntung karena bisa mendapatkan gol. Menurut saya laga berjalan imbang. Madrid cuma beruntung," kata Pellegrini yang dikutip dari situs UEFA.
"Saya kecewa karena kami minim peluang. Tapi Madrid juga begitu, jadi saya menganggap City tidak pantas menerima kekalahan. Kami bermain melawan tim yang kuat, tapi mereka tidak lebih baik dari kami. City hanya membutuhkan sedikit keberuntungan. Namun sayang, kami tak bisa mendapatkannya," lanjut pelatih kebangsaan Chile tersebut.
Meski demikian, Pellegrini bangga dengan prestasi anak didiknya di pentas Eropa. Untuk kali pertama, The Citizens bisa lolos ke semifinal Liga Champions. Pada tahun-tahun sebelumnya City tak pernah melangkah lebih jauh dari babak 16 besar.
"Walaupun tersingkir, ini jadi musim yang istimewa buat kami. Untuk pertama kalinya City bisa mencapai babak semifinal dan hal tersebut sangatlah penting. Soal final nanti, tidak ada tim favorit. Atletico sangat kuat, namun Real Madrid punya banyak pemain yang bisa membuat perbedaan," ungkapnya.
Pada leg kedua, Kamis (5/5/2016) dini hari WIB, City kebobolan lewat gol bunuh diri Fernando Reges. Menurut Manuel Pellegrini, Madrid lebih beruntung sebab bisa lolos dengan cara seperti ini.
"Kami mendapatkan hasil yang buruk. Saya rasa, kami tidak pantas menerima kekalahan ini. Madrid beruntung karena bisa mendapatkan gol. Menurut saya laga berjalan imbang. Madrid cuma beruntung," kata Pellegrini yang dikutip dari situs UEFA.
"Saya kecewa karena kami minim peluang. Tapi Madrid juga begitu, jadi saya menganggap City tidak pantas menerima kekalahan. Kami bermain melawan tim yang kuat, tapi mereka tidak lebih baik dari kami. City hanya membutuhkan sedikit keberuntungan. Namun sayang, kami tak bisa mendapatkannya," lanjut pelatih kebangsaan Chile tersebut.
Meski demikian, Pellegrini bangga dengan prestasi anak didiknya di pentas Eropa. Untuk kali pertama, The Citizens bisa lolos ke semifinal Liga Champions. Pada tahun-tahun sebelumnya City tak pernah melangkah lebih jauh dari babak 16 besar.
"Walaupun tersingkir, ini jadi musim yang istimewa buat kami. Untuk pertama kalinya City bisa mencapai babak semifinal dan hal tersebut sangatlah penting. Soal final nanti, tidak ada tim favorit. Atletico sangat kuat, namun Real Madrid punya banyak pemain yang bisa membuat perbedaan," ungkapnya.
(bep)