'Saya Harap Ranieri Memenangkan Piala Dunia Bersama Timnas Italia'
A
A
A
ROMA - Keberhasilan Claudio Ranieri membawa Leicester City menjadi juara Liga Inggris musim 2015/2016, membuat namanya menjadi begitu harum. Pelatih asal Italia itu pun menjadi incaran banyak tim, tak terkecuali timnas negaranya.
Presiden federasi sepak bola Italia, Carlo Tavecchio, berharap Ranieri mau melatih timnas Italia setelah membawa Leicester City memenangkan trofi pertama Liga Inggris sejak 132 tahun perjalanan The Foxes.
"Saya berharap Ranieri memenangkan trofi Piala Dunia bersama Italia, itu salah satu hal terbaik dalam hidup," kata Tavecchio, dikutip Football Italia, Selasa (10/5/2016).
"Di Italia, skala keberhasilan Claudio Ranieri terbilang unik. Ini berarti bahwa kami mengekspor gaya Italia dengan sebuah kompetisi, komitmen dan kewajiban. Semua itu ada di dalam Ranieri," lanjutnya.
Pelatih Italia, Antonio Conte akan mengundurkan diri menyusul keputusannya bergabung bersama klub London, Chelsea. Artinya, Italia membutuhkan sosok pelatih baru sebelum Piala Dunia 2018.
Presiden federasi sepak bola Italia, Carlo Tavecchio, berharap Ranieri mau melatih timnas Italia setelah membawa Leicester City memenangkan trofi pertama Liga Inggris sejak 132 tahun perjalanan The Foxes.
"Saya berharap Ranieri memenangkan trofi Piala Dunia bersama Italia, itu salah satu hal terbaik dalam hidup," kata Tavecchio, dikutip Football Italia, Selasa (10/5/2016).
"Di Italia, skala keberhasilan Claudio Ranieri terbilang unik. Ini berarti bahwa kami mengekspor gaya Italia dengan sebuah kompetisi, komitmen dan kewajiban. Semua itu ada di dalam Ranieri," lanjutnya.
Pelatih Italia, Antonio Conte akan mengundurkan diri menyusul keputusannya bergabung bersama klub London, Chelsea. Artinya, Italia membutuhkan sosok pelatih baru sebelum Piala Dunia 2018.
(bbk)