Rossi Masuk Pit, Hernandez Kuasai FP1

Jum'at, 20 Mei 2016 - 16:25 WIB
Rossi Masuk Pit, Hernandez...
Rossi Masuk Pit, Hernandez Kuasai FP1
A A A
MUGELLO - Sesi latihan bebas pertama Grand Prix Italia di Sirkuit Mugello, Jumat (20/5/2016) dikuasai pembalap sateltik Ducati, Yonny Hernandez. Joki tim Aspar itu jadi yang tercepat setelah beberapa nama besar gagal mencatatkan waktu.

Cuaca buruk menyelimuti sesi latihan pertama ini. Beberapa pembalap menggunakan ban basah, namun sekitar 15 menit sebelum sesi berakhir cuaca mengering.

Dari sekian pembalap, Hernandez yang bisa tampil konsisten. Ia mencatat waktu 1 menit 54,199 detik. Di posisi dua, Scott Redding dari tim Pramac Ducati membuntuti dengan selisih 0,774 detik. Peringkat tiga besar ditutup pembalap LCR Honda Cal Crutchlow.

Hanya dua pembalap ternama yang bisa mencatat waktu di sesi latihan ini. Joki Suzuki yang musim depan ke Yamaha, Maverick Vinales, menempati posisi enam dengan waktu 1 menit 56,966 detik. Sementara satu lagi ditempati Andrea Iannone dari tim Ducati yang bercokol di posisi sembilan dengan catatan waktu 1 menit 59,808 detik.

Lain halnya dengan Valentino Rossi, Jorge Lorenzo, dan Marc Marquez yang justru gagal menyelesaikan sesi latihan pertama. Rossi bahkan mesti memulai enam kali start dari pit akibat motor YZR-M1 sedikit bermasalah di bagian kopling sebelum akhirnya juga gagal menyelesaikan sesi.



Berikut hasil sesi latihan bebas pertama Grand Prix Italia
1. Yonny Hernandez - COL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) - 1m 54.199s [Lap 10/10] 326km/h (Top Speed)
2. Scott Redding - GBR Octo Pramac Yakhnich (Desmosedici GP15) - 1m 54.973s +0.774s [12/12] 335km/h
3. Cal Crutchlow - GBR LCR Honda (RC213V) - 1m 55.334s +1.135s [12/12] 326km/h
4. Bradley Smith - GBR Monster Yamaha Tech 3 (YZR-M1) - 1m 55.659s +1.460s [12/12] 330km/h
5. Michele Pirro - ITA Ducati Team (Desmosedici GP) - 1m 56.411s +2.212s [8/8] 333km/h
6. Maverick Viñales - ESP Team Suzuki Ecstar (GSX-RR) - 1m 56.966s +2.767s [8/8] 330km/h
7. Eugene Laverty - IRL Aspar MotoGP Team (Desmosedici GP14.2) - 1m 58.757s +4.558s [10/10] 317km/h
8. Alvaro Bautista - ESP Factory Aprilia Gresini (RS-GP) - 1m 59.101s +4.902s [6/6] 309km/h
9. Andrea Iannone - ITA Ducati Team (Desmosedici GP) - 1m 59.808s +5.609s [5/6] 325km/h
10. Tito Rabat - ESP Estrella Galicia 0,0 Marc VDS (RC213V)* - 2m 00.742s +6.543s [18/18] 305km/h
11. Loris Baz - FRA Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) - 2m 01.163s +6.964s [17/17] 313km/h
12. Hector Barbera - ESP Avintia Racing (Desmosedici GP14.2) - 2m 01.800s +7.601s [5/5] 310km/h
(bbk)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0803 seconds (0.1#10.140)