Ramalan Vinales bersama Tim Balap Yamaha Musim Depan

Jum'at, 27 Mei 2016 - 00:10 WIB
Ramalan Vinales bersama...
Ramalan Vinales bersama Tim Balap Yamaha Musim Depan
A A A
MUGELLO - Pembalap MotoGP, Maverick Vinales, akan beralih tim dari Suzuki ke Yamaha pada musim 2017. Meski baru diizinkan menjajal motor M1 musim depan, Vinales sudah berani meramalkan nasibnya.

Menurut pembalap asal Spanyol, motor M1 yang dibesut Movistar Yamaha akan jauh berbeda dari motornya sekarang. Dia membayangkan motor Yamaha akan lebih stabil saat digeber di lintasan balap.

"Dengan Suzuki, saya selalu menemui batas. Harus saya katakan bahwa motor sekarang bergetar ketika dipacu, sulit membuatnya untuk cepat," kata Vinales, dikutip Crash, Kamis (26/5/2016).

"Tentu saja saya akan membuat gaya yang berbeda ketika di Yamaha karena tekanan lembut saja bisa membuat motor meluncur cepat di tikungan. Rahasianya terdapat pada gas, Anda perlu fokus," lanjutnya.

Vinales diajak bergabung oleh Yamaha setelah Jorge Lorenzo memutuskan pindah ke tim balap Ducati. Musim depan, Vinales akan berduet dengan Valentino Rossi.

"Perbedaan terbesar bagi saya, Yamaha memiliki traksi yang besar sehingga ban akan lebih kuat berputar. Permasalahannya sekarang adalah Michelin," tutup Vinales. (Baca juga: Maverick Vinales Bakal Selidiki Masalah GSX-RR di Mugello)
(bbk)
Berita Terkait
Peran dan Pengaruh Besar...
Peran dan Pengaruh Besar Rossi di MotoGP
Duo Yamaha Incar Podium...
Duo Yamaha Incar Podium di MotoGP Catalunya
Arti Senyuman Valentino...
Arti Senyuman Valentino Rossi Versi Maverick Vinales
Valentino Rossi dan...
Valentino Rossi dan Maverick Vinales Lega MotoGP 2020 Bisa Digelar
Bulan ini, Misteri Masa...
Bulan ini, Misteri Masa Depan Valentino Rossi Terjawab
Kena Covid-19, Takahiro...
Kena Covid-19, Takahiro Sumi Gagal Ikut Dampingi Rossi dan Vinales di MotoGP Prancis
Berita Terkini
Eubank Jr Kecam Tim...
Eubank Jr Kecam Tim Benn usai Didenda Rp7,6 M karena Kelebihan Berat 0,05 Pon
3 jam yang lalu
Kisah Masa Kecil Belal...
Kisah Masa Kecil Belal Muhammad, Dulu Diremehkan Punya Etnis Arab Kini Jadi Juara UFC
4 jam yang lalu
Keseruan Cristiano Ronaldo...
Keseruan Cristiano Ronaldo vs Sandy Walsh di Liga Champions Asia Elite
4 jam yang lalu
Jadwal Timnas Indonesia...
Jadwal Timnas Indonesia Mei-Desember 2025: Garuda Terbang Tinggi ke Pentas Dunia!
5 jam yang lalu
Sepak Terjang Timnas...
Sepak Terjang Timnas Indonesia di Piala Dunia: dari 1938 hingga 2023
5 jam yang lalu
Chris Eubank Jr Tabrak...
Chris Eubank Jr Tabrak Klausul Rehidrasi, Kena Denda Rp16,9 Miliar? Carl Frampton: Itu Menyakitinya!
6 jam yang lalu
Infografis
Harry Kane: Tottenham...
Harry Kane: Tottenham Harus Lakukan Perombakan Besar Musim Depan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved