Mascherano Bantah Tinggalkan Barcelona

Jum'at, 27 Mei 2016 - 18:02 WIB
Mascherano Bantah Tinggalkan...
Mascherano Bantah Tinggalkan Barcelona
A A A
BARCELONA - Kabar bergabungnya Javier Mascherano ke Juventus mendapat bantahan keras dari yang bersangkutan. Pemain kebangsaan Argentina itu menegaskan kalau dirinya masih tercatat di skuat Barcelona.

Sebelumnya Mascherano disebut bakal memperkuat Juventus pada musim 2016/2017. Pemain berusia 31 tahun itu kabarnya kesal sebab Barcelona punya rencana untuk mencari bek yang lebih muda darinya.

"Banyak hal yang harus dipertimbangkan sebelum meninggalkan Barcelona. Bicara soal transfer, itu hanya sebatas rumor," tegas sang pemain.

Mascherano kabarnya juga tidak puas karena selalu dijadikan sebagai bek tengah. Padahal, posisi aslinya adalah gelandang bertahan. Namun Mascherano tidak mempermasalahkan keputusan tersebut. Meski kurang sreg dengan posisi bek tengah, namun ia tetap siap menjalankan semua instruksi dari pelatihnya.

"Tahun-tahun terbaik saya justru datang dari posisi ini. Dengan Barcelona, saya sudah biasa mengisi lini pertahanan. Tapi segalanya akan berakhir, entah setahun atau bahkan tiga tahun lagi. Saat ini saya masih di Barcelona. Ke depannya saya tak ingin bergantung pada siapapun," ucapnya yang dikutip dari AS.

Selain Mascherano, Juventus juga dikaitkan dengan Dani Alves. Namun bek kanan Barcelona tersebut belum buka suara perihal masa depannya.
(bep)
Berita Terkait
Bursa Transfer: Barcelona...
Bursa Transfer: Barcelona Latah Lirik Antonio Rudiger
Barcelona Siapkan Manuver...
Barcelona Siapkan Manuver di Bursa Transfer Musim Dingin
Biaya Transfer Oscar...
Biaya Transfer Oscar Rp1,1 Triliun, Sanggup Barcelona?
Jarang Dimainkan, Agen...
Jarang Dimainkan, Agen Vitor Roque Ancam Tinggalkan Barcelona
Barcelona Tertarik Datangkan...
Barcelona Tertarik Datangkan Carney Chukwuemeka
Tuntas! Barcelona Siap...
Tuntas! Barcelona Siap Umumkan Aubameyang
Berita Terkini
Sejarah Timnas Indonesia...
Sejarah Timnas Indonesia U-17 ke Piala Dunia U-17 Tampar Malaysia
13 menit yang lalu
Hasil Badminton Asia...
Hasil Badminton Asia Championships 2025: Jonatan Christie dan Gregoria Mariska ke Babak 16 Besar
1 jam yang lalu
Restu Mike Tyson untuk...
Restu Mike Tyson untuk Dana White di Dunia Tinju
2 jam yang lalu
Semangat Terus Menyala!...
Semangat Terus Menyala! Afghanistan vs Indonesia Streaming di VISION+
2 jam yang lalu
Persik Kediri Bangga...
Persik Kediri Bangga 3 Pemain Jadi Bagian Sejarah Lolosnya Indonesia U-17 ke Piala Dunia
3 jam yang lalu
Panggung Terakhir Grup...
Panggung Terakhir Grup B, Mampukah Vietnam U-17 Susul Timnas Indonesia ke Piala Dunia U-17?
4 jam yang lalu
Infografis
3 Negara yang Senang...
3 Negara yang Senang jika Amerika Serikat Tinggalkan NATO
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved