Pelita Jaya Siap buat Kejutan di Game Ketiga Final IBL

Minggu, 29 Mei 2016 - 09:26 WIB
Pelita Jaya Siap buat...
Pelita Jaya Siap buat Kejutan di Game Ketiga Final IBL
A A A
JAKARTA - Pelatih Pelita Jaya Benjamin Alvarezsipin III tetap berpikir positif untuk bisa mengalahkan CLS Knights Surabaya di game ketiga final Indonesian Basketball League (IBL) 2016, Minggu (29/5/2016) malam. Pernyataan itu terlontar mengingat Amin Prihantono dkk kalah di laga kedua dengan skor 54-59.

"Seperti yang saya bilang, apapun bisa saja terjadi. Yang jelas setelah ini kami akan evaluasi video permainan CLS dan nanti kami harus siap dengan energi yang baru dan juga tetap positip untuk bisa mengalahkan CLS, hanya itu saja kuncinya," ulas Benji sapaan akrab pelatih Pelita Jaya kepada awak media.

Hal senada juga disampaikan Brandon Jawato. Menurutnya, setiap pertandingan pasti akan merasakan kekalahan, sehingga ini adalah sesuatu yang wajar.

"Kami masih tetap optimis. Kekalahan adalah hal yang wajar dalam basket. Yang pasti bagaimana kami akan mempersiapkan game plan yang baru (nanti) dan fight melawan mereka di pertandingan akhir," komentar singkat Brandon Jawato.

Pada pertandingan game kedua di Britama Arena, Kelapa Gading, Sabtu (28/5) malam. Tim asuhan Wahyu Widayat Jati tampil impresif sejak kuarter pertama dan bahkan mereka bisa menjadi mesin pencetak angka CLS. Dengan kemenangan ini, kedudukan menjadi imbang 1-1.

"Hari ini kami bermain secara tim tidak individu dan persiapan kami pada pagi hari juga bagus. Saya juga melihat lawan hari ini tidak percaya diri untuk menang. Menghadapi besok saya Cuma bilang kepada para pemain saya, sejak tahun 1946 CLS berdiri, klub ini tidak pernah memenangi kompetisi profesional basket Indonesia. Jadi mari kita bersama-sama mencetak sejarah di game ketiga besok," ungkap Wahyu Widayat Jati.

"Kami percaya kalau kami tidak pulang dengan tangan kosong. Yang jelas hasil ini bagus untuk mental kami di pertandingan besok. Kami harus fokus untuk menjadi juara," sahut Sandy Febiansyakh selaku kapten tim CLS.
(sha)
Berita Terkait
IBL 2022: Tim Raffi...
IBL 2022: Tim Raffi Ahmad vs Gading Marten Duel di Hari Pertama
Webseries, Inovasi IBL...
Webseries, Inovasi IBL Dekatkan Basket Indonesia dengan Penggemar
Hasil Drawing IBL 2022:...
Hasil Drawing IBL 2022: Klub Raffi Ahmad Terjebak di Divisi Putih
Rayakan Ulang Tahun,...
Rayakan Ulang Tahun, Jersey Louvre Surabaya Ludes dalam Hitungan Jam
Selain Sepak Bola, Basket...
Selain Sepak Bola, Basket Juga Lakukan Naturalisasi Pemain
Klub Basket Kesatria...
Klub Basket Kesatria Bengawan Solo Lakoni Debut di IBL 2024
Berita Terkini
Fedor Gorst Sebut Indonesia...
Fedor Gorst Sebut Indonesia Banyak Pemain Biliar Potensial
3 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Pangsuma FC ke Final usai Sikat Bintang Timur Surabaya Lewat Penalti
3 jam yang lalu
Mengenal Klausul Rehidrasi...
Mengenal Klausul Rehidrasi dalam Tinju: Aturan yang Disorot Jelang Duel Eubank Jr vs Conor Benn
4 jam yang lalu
Marc Marquez Juara Sprint...
Marc Marquez Juara Sprint Race MotoGP Spanyol 2025, Fabio Quartararo Kecelakaan
5 jam yang lalu
Juara Dunia Fedor Gorst...
Juara Dunia Fedor Gorst Puji Fasilitas Pro Billiard Center
5 jam yang lalu
Hasil Futsal Nation...
Hasil Futsal Nation Cup 2025: Sikat Fafage Banua 2-1, Cosmo JNE Jakarta ke Final
6 jam yang lalu
Infografis
Amerika Serikat Siap...
Amerika Serikat Siap Membangun Jalur Kereta di Permukaan Bulan
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved