Di Istora Senayan, Misaki/Ayaka Rayakan Gelar Kelima Musim Ini

Minggu, 05 Juni 2016 - 18:25 WIB
Di Istora Senayan, Misaki/Ayaka...
Di Istora Senayan, Misaki/Ayaka Rayakan Gelar Kelima Musim Ini
A A A
JAKARTA - Pasangan ganda putri Misaki Matsutomo/Ayaka Takahashi menambah koleksi gelar juara dengan memenangkan Indonesia Open 2016. Ini adalah gelar kelima buat pasangan asal Jepang ini sepanjang tahun 2016.

Gelar juara Indonesia Open 2016 mereka rebut usai mengalahkan wakil China, Yu Yang/Tang Yuanting, dengan skor 21-15, 8-21, 21-15.

Sepanjang tahun 2016, Matsutomo/Takahashi sudah meraih gelar di Malaysian Masters, All England, India Open dan Kejuaraan Bulu Tangkis Asia.

Kemenangan mudah di game pertama ternyata tak membuat pasangan unggulan pertama ini bisa kembali menang mudah di game kedua. kondisi lapangan yang berangin ternyata cukup menyulitkan Matsutomo/Takahashi.

“Kami kalah di pertemuan terakhir di Malaysia Open, jadi kami sangat berharap bisa menang di sini. Sebelumnya kami hanya bisa mencapai babak delapan besar di turnamen ini, kali ini bisa ke semifinal dan final, lalu bisa juara," kata Takahashi dalam konferensi pers usai pertandingan.

"kami bersyukur bisa juara, apalagi didukung supporter Indonesia, kami sangat berterima kasih," sambung Matsutomo.

Kemenangan di Indonesia Open adalah uji coba jelang Olimpiade Rio de Janeiro 2016 pada Agustus mendatang. Pasangan ganda putri rangking satu dunia tersebut akan menjadi saingan ganda putri Indonesia, Greysia Polii/Nitya Krishinda dalam berebut medali emas. (Baca juga: Gagal di Istora, Greysia/Nitya Bidik Medali di Olimpiade 2016)
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1177 seconds (0.1#10.140)