40 Kepala Negara Hadiri Acara Pembukaan Olimpiade 2016

Jum'at, 05 Agustus 2016 - 13:14 WIB
40 Kepala Negara Hadiri...
40 Kepala Negara Hadiri Acara Pembukaan Olimpiade 2016
A A A
RIO DE JANEIRO - Panitia pelaksana Olimpiade 2016 memperkirakan acara pembukaan pesta olah raga dunia akan dihadiri oleh 40 kepala negara. Mereka akan menjadi tamu VVIP dalam opening ceremony yang akan digelar di Stadion Maracana, Jumat (5/8/2016) malam waktu setempat.

Namun, seperti dikutip Tass, panpel belum bisa memastikan dari negara mana saja kepala negara tersebut. "Kami berharap ada 40 kepala negara dan pemerintahan," ucap wakil panpel yang enggan disebutkan identitasnya.

Pihak Kementerian Luar Negeri Brasil juga belum memastikan siapa saja yang akan hadir. Akhir bulan lalu, Menteri Luar Negeri, Jose Serra kepada wartawan mengatakan setidaknya 45 kepala negara akan hadir. Mereka yang akan datang itu di antaranya, Presiden Prancis, Argentina dan Sekretaris Negara AS, John Kerry.

Serra menuturkan para tamu penting hadir di Brasil dalam rangkaian Olimpiade 2016. Mereka sama sekali tak terpengaruh dengan kondisi dalam negeri Brasil yang terpecah akibat dilengserkannya Dilma Rousseff.

"Belum ada sinyal siapa yang tidak datang atau mengubah agenda. Bahkan saya belum mendengar apa-apa komentar pada kepala negara luar negeri terkait dengan kondisi dalam negeri kami," ucap Serra.

Sebelumnya, media Brasil melaporkan jika kepala negara masih mempertimbangkan untuk hadir dalam acara pembukaan. Semua itu terjadi setelah adanya ketidakpastian politik. Tapi sosok Michel Temmer yang menggantikan Rousseff ternyata bisa diterima kalangan internasional.

Hadirnya kepala negara dalam pembukaan olimpiade memang menjadi sebuah tradisi. Pada Olimpiade 2012 di London, dihadiri 69 kepala negara. Dan ketika Olimpiade Musim Dingin di Sochi pada 2014 dihadiri 50 pemimpin dunia.
(bbk)
Berita Terkait
Malaysia Open 2023:...
Malaysia Open 2023: Rehan/Lisa Ungkap Kunci Sukses Singkirkan Peraih Perak Olimpiade Rio 2016
Koleksi UT Terbaru Sematkan...
Koleksi UT Terbaru Sematkan Karya dari Mendiang Seniman Amerika
Situs Porno Tawari Pertunjukan...
Situs Porno Tawari Pertunjukan Seks Digital untuk Peraih Emas Olimpiade Tokyo 2020
RESMI: Guinea Kirim...
RESMI: Guinea Kirim 5 Atlet ke Olimpiade Tokyo 2020
Kurang Gelar Pertandingan...
Kurang Gelar Pertandingan Internasional Alasan Tim Basket AS Kalah Dua Kali
9 Atlet dengan Bayaran...
9 Atlet dengan Bayaran Tertinggi di Olimpiade Tokyo 2020
Berita Terkini
Aaron McKenna Robohkan...
Aaron McKenna Robohkan Eks Juara Dunia Liam Smith, Perpanjang Rekor Menang 20-0
1 jam yang lalu
Kebangkitan Eks Juara...
Kebangkitan Eks Juara Dunia WBO Chris Billam-Smith
1 jam yang lalu
Chris Eubank Jr Kalahkan...
Chris Eubank Jr Kalahkan Conor Benn, Akhiri Perseteruan Keluarga
1 jam yang lalu
Barcelona Juara Copa...
Barcelona Juara Copa del Rey 2025: Tendangan Terukur Kounde Jadi Penentu!
2 jam yang lalu
Kevin Sanjaya Yakin...
Kevin Sanjaya Yakin Fedor Gorst Dongkrak Semangat Atlet Biliar Indonesia
2 jam yang lalu
Sekjen POBSI: Kehadiran...
Sekjen POBSI: Kehadiran Fedor Gorst Diharapkan Jadi Inspirasi Atlet Muda Indonesia
3 jam yang lalu
Infografis
5 Negara Penguasa Harta...
5 Negara Penguasa Harta Karun Logam Tanah Jarang di Dunia
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved