Statistik Unggulkan Lorenzo di Silverstone
A
A
A
SILVERSTONE - Seri balap MotoGP ke-12 musim ini akan bermuara ke Sirkuit Silverstone dalam Grand Prix Inggris, Minggu (4/9/2016). Pembalap Movistar Yamaha Jorge Lorenzo, punya catatan apik dalam urusan jadi yang tercepat.
Grand Prix Inggris akan digelar dengan adanya perubahan peta perburuan gelar juara. Keberhasilan Valentino Rossi serta kegagalan Lorenzo di Grand Prix Ceko membuat pembalap Italia naik ke posisi dua menyalip rekan setimnya.
Keberhasilan Rossi tak lepas dari kejeliannya memilih jenis ban. Dalam kondisi Sirkuit Brno yang baru diguyur hujan, ban basah jenis hard membawa The Doctor naik ke podium dua meski sempat anjlok di awal. Sementara Marc Marquez yang bisa mengklaim tempat ketiga, membuat posisinya sebagai pemuncak klasemen tetap aman.
Kejelian Rossi akan kembali diuji dalam Grand Prix Inggris di Sirkuit Silverstone akhir pekan nanti. Beruntung, pembalap gaek itu punya kenangan manis di mana ia keluar sebagai juara tahun lalu.
Pada 2015, Rossi akhirnya bisa merebut kemenangan pertamanya di Sirkuit Silverstone setelah tak pernah menang sejak balapan Inggris kembali ke sana. Catatan itu membuatnya jadi rider paling berjaya di tanah Britania Raya dengan koleksi 8 kemenangan di semua kelas (7 di antaranya didapat di Sirkuit Donnington Park).
Satu-satunya kendala Rossi adalah sosok Lorenzo dan Marquez. Dua pembalap Spanyol bisa merajai Silverstone dalam lima edisi terakhir. Lorenzo meraih tiga kemenangan pada musim 2010, 2012, dan 2013, Marquez pada 2014. Satu lagi direbut Casey Stoner pada musim 2011.
Statistik Grand Prix Inggris memang mengunggulkan Lorenzo dalam jumlah kemenangan. Namun dalam empat race terakhir, juara bertahan MotoGP meraih hasil kurang memuaskan di mana cuma sekali naik podium.
Masalah pada ban membuatnya kehilangan banyak poin, yang pada akhirnya membuat posisinya di klasemen melorot. Belum lagi penampilan jenius Marquez yang bisa tetap mengamankan poin serta kebangkitan Ducati akan membuat Grand Prix Inggris bakal jadi pertarungan menarik.
Berikut Fakta Menarik Jelang Grand Prix Inggris 2016
Grand Prix Inggris akan digelar dengan adanya perubahan peta perburuan gelar juara. Keberhasilan Valentino Rossi serta kegagalan Lorenzo di Grand Prix Ceko membuat pembalap Italia naik ke posisi dua menyalip rekan setimnya.
Keberhasilan Rossi tak lepas dari kejeliannya memilih jenis ban. Dalam kondisi Sirkuit Brno yang baru diguyur hujan, ban basah jenis hard membawa The Doctor naik ke podium dua meski sempat anjlok di awal. Sementara Marc Marquez yang bisa mengklaim tempat ketiga, membuat posisinya sebagai pemuncak klasemen tetap aman.
Kejelian Rossi akan kembali diuji dalam Grand Prix Inggris di Sirkuit Silverstone akhir pekan nanti. Beruntung, pembalap gaek itu punya kenangan manis di mana ia keluar sebagai juara tahun lalu.
Pada 2015, Rossi akhirnya bisa merebut kemenangan pertamanya di Sirkuit Silverstone setelah tak pernah menang sejak balapan Inggris kembali ke sana. Catatan itu membuatnya jadi rider paling berjaya di tanah Britania Raya dengan koleksi 8 kemenangan di semua kelas (7 di antaranya didapat di Sirkuit Donnington Park).
Satu-satunya kendala Rossi adalah sosok Lorenzo dan Marquez. Dua pembalap Spanyol bisa merajai Silverstone dalam lima edisi terakhir. Lorenzo meraih tiga kemenangan pada musim 2010, 2012, dan 2013, Marquez pada 2014. Satu lagi direbut Casey Stoner pada musim 2011.
Statistik Grand Prix Inggris memang mengunggulkan Lorenzo dalam jumlah kemenangan. Namun dalam empat race terakhir, juara bertahan MotoGP meraih hasil kurang memuaskan di mana cuma sekali naik podium.
Masalah pada ban membuatnya kehilangan banyak poin, yang pada akhirnya membuat posisinya di klasemen melorot. Belum lagi penampilan jenius Marquez yang bisa tetap mengamankan poin serta kebangkitan Ducati akan membuat Grand Prix Inggris bakal jadi pertarungan menarik.
Berikut Fakta Menarik Jelang Grand Prix Inggris 2016
1 | Grand Prix Inggris 2016 akan jadi yang ketujuh kalinya digelar di Silverstone. Sebelumnya gelaran balap digelar di Donnington Park hingga musim 2009. |
2 | Pemenang Grand Prix pertama di Silverstone pada tahun 1977 adalah Pat Hennen dari Suzuki yang menang di kelas 500cc. Selanjutnya ada Kork Ballington (Yamaha/350cc & 250cc) dan Pierluigi Conforti (Morbidelli/125 cc). Tata letak asli sirkuit yang digunakan untuk Grand Prix 1977 hingga 1986 adalah 4,71 km, namun sejak 2010 panjang sirkuit berubah jadi 5,9 km. |
3 | Balapan motor pertama Britania pertama kali digelar di Isle of Man. Namun sejak 1977, kejuaraan balapan resmi dipindah ke Silverstone dengan alasan keselamatan. |
4 | Lap tercepat masih dipegang Kenny Roberts pada tahun 1983 yang memacu kecepatan rata-rata 192,2 km/jam dengan motor Yamaha. |
5 | Cuma dua pembalap yang bisa menang lebih dari sekali sejak 2010 yakni Jorge Lorenzo dan Marc Marquez. Lorenzo menang tiga kali di kelas MotoGP pada musim 2010, 2012 dan 2013. Sementara Marquez dua kali menang di kelas 122cc 2010 dan MotoGP 2014. |
6 | Sejak MotoGP kembali ke Silverstone, Inggris, hasil terbaik pembalap tuan rumah cuma berada di tempat keenam yakni Cal Crutchlow. |
7 | Tim Yamaha jadi pabrikan yang mengoleksi empat kemenangan, jadi yang terbanyak sejak MotoGP kembali ke Silverstone musim 2010. Dua kemenangan lainnya direbut Honda. |
8 | Satu-satunya podium untuk Ducati di Silverstone didapat Danilo Petrucci dan Andrea Dovizioso yang berhasil finis kedua dan ketiga tahun lalu. |
9 | Hasil terbaik Suzuki di Silverstone adalah tempat kelima. Alvaro Bautista meraihnya pada musim 2011. |
10 | Hanya dua pembalap Inggris yang bisa start dari posisi pole di Grand Prix di Silverstone yakni Barry Sheene di kelas 500cc tahun 1977 dan Sam Lowes Moto2 2015. |
(bbk)