Eubank Jr Kosongkan Sabuk BBBofC dan Mundur Lawan Langford

Minggu, 18 September 2016 - 10:50 WIB
Eubank Jr Kosongkan...
Eubank Jr Kosongkan Sabuk BBBofC dan Mundur Lawan Langford
A A A
LONDON - Chris Eubank Jr dikabarkan sedang mempertimbangkan untuk mengosongkan sabuk juara dunia kelas menengah versi BBBofC Inggris dan menarik diri dari pertarungan wajib mempertahankan gelar kedua melawan Tommy Langford, pada 22 Oktober mendatang. Gosip ini muncul lantaran petinju kelahiran Howe, Inggris, 18 September 1989 itu mengalami cedera saat menjalani pelatihan.

Eubank Jr diketahui mengalami cedera parah saat menjalani pelatihan atau sparring dengan petinju yang memiliki bobot lebih besar darinya. Menurut informasi dari dokter yang bekerja dengan Dewan Tinju Inggris, ia mengalami cedera parah pada bagian siku yang telah dideritanya selama 18 bulan terakhir.

Hal inilah yang memunculkan spekulasi jika Eubank Jr dan manajemennya siap membuat kabar tentang mengosongkan sabuk juara dunia kelas menengah versi BBBofC Inggris. "Hal ini memungkinkan Chris Eubank Jr, dan manajemennya akan mempertimbangkan untuk melepaskan gelar."

Adapun Frank Warren selaku promotor pertarungan ini mengaku sangat kecewa mendengar pernyataan tersebut. Karena sebelumnya manajemen telah mempersiapkan dengan matang pertarungan besar di stadion termegah di Amerika Serikat.

"Kami sangat kecewa mendengar pernyataan hari ini yang diutarakan langsung oleh Chris Eubank Jr. Karena kita telah mempersiapkan dengan matang untuk menggelar pertarungan. Kami akan menunggu perkembangan lebih lanjut sampai Senin (19/9) atau setelah kita berbicara dengan BBBC. Setelah itu kami akan membuat pernyataan resmi mengenai situasi dan kemudian mengenai pertarungan tersebut," ungkap Warren seperti dikutip Fightnews, Minggu (18/9/2016).

Warren menambahkan, meskipun tim kecewa dengan pernyataan Eubank Jr. Namun demikian, manajemen merasa kasihan dengan penggemar yang telah memesan tiket serta hotel untuk menyaksikan pertarungan tersebut. Terlebih Langford sudah sabar menunggu untuk mencuri sabuk tersebut.

"Kekecewaan kami semakin besar mengingat penggemar telah memesan tiket serta hotel. Hal ini benar-benar tidak sopan untuk olahraga dan penggemar. Apalagi Langford telah menunggu dengan sabar untuk mencuri sabuk BBBofC. Kami masih bertekad bahwa pertarungan ini tetap berlangsung pada 22 Oktober di Cardiff, dan mengenai perubahan kami akan mengumumkannya," tutup Warren.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6912 seconds (0.1#10.140)