Sejak Pra-musim, Lorenzo Sadar Michelin Bakal Jadi 'Musuhnya'

Jum'at, 07 Oktober 2016 - 21:07 WIB
Sejak Pra-musim, Lorenzo...
Sejak Pra-musim, Lorenzo Sadar Michelin Bakal Jadi 'Musuhnya'
A A A
PALMA - Jorge Lorenzo hampir dipastikan gagal mempertahankan gelar juara dunia MotoGP 2016. Pembalap Movistar Yamaha itu mengaku sudah memprediksi bakal kesulitan sejak masa pra-musim.

Lorenzo saat ini tertinggal dari dua rivalnya, Marc Marquez dan Valentino Rossi di klasemen kejuaraan dunia MotoGP 2016. Pembalap Spanyol hingga seri ke-14 masih tertahan di peringkat tiga dengan raihan 182 poin, tertinggal 66 poin dari Marquez selaku pemimpin, dan 14 poin dari rekan setimnya yang jadi runner up sementara. (Klik di sini untuk update klasemen pembalap MotoGP)

Penampilannya Lorenzo musim ini berbanding terbalik dengan musim lalu. Jika pada 2015 bisa bersaing sengit dengan Rossi, tahun ini sejumlah masalah malah ia dapatkan.

Musim ini, Lorenzo sudah enam kali gagal naik podium di mana dua kali mesti terjatuh. Sisanya, ia bermasalah dengan kinerja ban Michelin yang menyebabkannya gagal bersinar kala berpacu di bawah cuaca buruk.

Di Belanda, Jerman, dan Republik Ceko misalnya, juara bertahan musim lalu tampil jeblok dengan finis di peringkat 10, 15, dan 17. Penyebabnya tak lain karena penggunaan ban Michelin.

Berubahnya pemasok ban MotoGP diklaim jadi penyebab Lorenzo tampil buruk musim ini. Pembalap Spanyol mengatakan, hal itu sudah ia sadari sejak awal musim ketika menjajalnya di tes Malaysia.

"Ketika anda kehilangan cengkraman ban depan, sangat sulit menguasai dan tidak terjatuh dari motor. Mungkin 90 persen dari hal tersebut bisa membuat anda jatuh, di mana musim lalu justru kebalikannya. Itu alasan mengapa banyak pembalap melakukan kesalahan dan gagal mendulang poin dalam kejuaraan," ucapnya kepada situs resmi balapan, Jumat (7/10/2016).

"Marquez juga terjatuh cukup banyak tapi dalam sesi latihan bebas, di balapan dia selalu menyelesaikan balapan dan ini bersamaan dengan banyaknya kesalahan yang dilakukan pembalap Yamaha,"

"Terutama bagi saya, di mana dengan Bridgestone saya bisa bersaing, di banyak kondisi di dalam trek. Tapi dengan ban depan basah Michelin, sejak sesi pra-musim yang saya coba di semua kondisi, saya merasa ban ini sangat lembut dan menyebabkan anda berpikir bakal sulit," tutupnya. (Baca Juga: Soal Lorenzo Lemah di Trek Basah, Manajer: Sulit Menjelaskannya)
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0809 seconds (0.1#10.140)