Dijanjikan Kontrak Baru, Paulo Dybala Jebol Gawang Udinese
A
A
A
TURIN - Paulo Dybala belum pernah mencetak gol bagi Juventus sejak Serie A musim ini bergulir. Tapi, periode kelam itu selesai ketika Udinese menyambangi Juventus Stadium, Minggu (16/10/2016).
Peran Dybala sebagai mesin gol Juventus mulai berkurang sejak hadirnya Gonzalo Higuain. Mantan penyerang Napoli itu kini jadi pemain tersubur La Vecchia Signora karena telah meraup enam gol di kompetisi domestik.
Sedangkan Dybala yang musim lalu menghasilkan 19 gol, malah belum pernah merobek gawang lawan dari lima laga Serie A terbarunya. Tapi, semua itu berakhir dengan membantu Juventus mengalahkan Udinese 2-1.
Dybala mencetak dua gol sekaligus pada laga itu. Pertama di menit ke-43 yang membalas gol Jakub Jankto pada menit ke-30. Gol Dybala berikutnya dari titik putih di menit ke-51 yang membuat armada Massimiliano Allegri balik memimpin 2-1
Sukses Dybala mencetak gol pertamanya di Serie A musim ini disinyalir karena mood-nya sedang bagus. Soalnya, sebelum pertandingan berlangsung, bomber berusia 22 tahun itu dapat jaminan kalau kontraknya bakal diperpanjang.
Dybala sempat resah karena masa tugasnya yang habis pada 2020 belum ada indikasi akan ditambah. Itu membuat masa depannya jadi bahan spekulasi. Apalagi, sejumlah klub Liga Primer sempat dikaitkan dengannya.
Kepastian Dybala akan terus membela Si Nyonya Tua disampaikan direktur olah raga Beppe Marotta. Dia menegaskan negoisasi mengenai perpanjangan kontrak Dybala sedikit lagi rampung.
“Paulo Dybala dan Leonardo Bonucci tinggal menandatangani kontrak baru. Sudah jadi hak mereka mendapat pengakuan dengan gaji lebih tinggi. Kami ingin mempertahankan mereka untuk menjaga keseimbangan di kamar ganti,” jelas Marotta, dilansir skysport.
Yang jelas, berkat jasa Dybala, Juventus makin kokoh di puncak klasemen sementara dengan raihan 21 angka. Mereka kini unggul lima angka dari AS Roma.
Susunan pemain
Juventus: 4-4-2
Buffon; Lichtsteiner, Benatia, Barzagli, Evra; Cuadrado, Lemina, Hernanes, Alex Sandro; Dybala, Mandzukic.
Pelatih: Massimiliano Allegri
Udinese: 4-3-1-2
Karnezis; Wague, Danilo, Felipe, Samir; Kums, Jankto, Fofana; De Paul; Zapata, Thereau.
Pelatih: Luigi del Neri
Peran Dybala sebagai mesin gol Juventus mulai berkurang sejak hadirnya Gonzalo Higuain. Mantan penyerang Napoli itu kini jadi pemain tersubur La Vecchia Signora karena telah meraup enam gol di kompetisi domestik.
Sedangkan Dybala yang musim lalu menghasilkan 19 gol, malah belum pernah merobek gawang lawan dari lima laga Serie A terbarunya. Tapi, semua itu berakhir dengan membantu Juventus mengalahkan Udinese 2-1.
Dybala mencetak dua gol sekaligus pada laga itu. Pertama di menit ke-43 yang membalas gol Jakub Jankto pada menit ke-30. Gol Dybala berikutnya dari titik putih di menit ke-51 yang membuat armada Massimiliano Allegri balik memimpin 2-1
Sukses Dybala mencetak gol pertamanya di Serie A musim ini disinyalir karena mood-nya sedang bagus. Soalnya, sebelum pertandingan berlangsung, bomber berusia 22 tahun itu dapat jaminan kalau kontraknya bakal diperpanjang.
Dybala sempat resah karena masa tugasnya yang habis pada 2020 belum ada indikasi akan ditambah. Itu membuat masa depannya jadi bahan spekulasi. Apalagi, sejumlah klub Liga Primer sempat dikaitkan dengannya.
Kepastian Dybala akan terus membela Si Nyonya Tua disampaikan direktur olah raga Beppe Marotta. Dia menegaskan negoisasi mengenai perpanjangan kontrak Dybala sedikit lagi rampung.
“Paulo Dybala dan Leonardo Bonucci tinggal menandatangani kontrak baru. Sudah jadi hak mereka mendapat pengakuan dengan gaji lebih tinggi. Kami ingin mempertahankan mereka untuk menjaga keseimbangan di kamar ganti,” jelas Marotta, dilansir skysport.
Yang jelas, berkat jasa Dybala, Juventus makin kokoh di puncak klasemen sementara dengan raihan 21 angka. Mereka kini unggul lima angka dari AS Roma.
Susunan pemain
Juventus: 4-4-2
Buffon; Lichtsteiner, Benatia, Barzagli, Evra; Cuadrado, Lemina, Hernanes, Alex Sandro; Dybala, Mandzukic.
Pelatih: Massimiliano Allegri
Udinese: 4-3-1-2
Karnezis; Wague, Danilo, Felipe, Samir; Kums, Jankto, Fofana; De Paul; Zapata, Thereau.
Pelatih: Luigi del Neri
(mir)