Vargas Ingin Jadi Legenda dengan Kalahkan Pacquiao
A
A
A
LAS VEGAS - Jessie Vargas kian percaya diri menatap pertarungan melawan Manny Pacquiao di Thomas & Mack Center, Las Vegas, Minggu (6/11/2016) WIB. Petinju Amerika Serikat berdarah Meksiko menyatakan siap jadi legenda dengan mengalahkan petarung Filipina.
Vargas bakal meladeni Pacquiao yang baru comeback dari masa pensiunnya. Sabuk WBO kelas welter dipertaruhkan dalam pertarungan tersebut.
Keduanya sudah melangsungkan prosesi timbang badan di Thomas & Mack Arena, Sabtu (5/11/2016) WIB. Pacquiao punya berat 144 pon (65 kg), atau lebih ringan dua pon dari Vargas yang punya berat 66 kg.
Pascatimbang badan, Vargas kembali menebar rasa optimistis bisa menang dalam duel nanti. Tanpa mengurangi rasa hormat pada Pacquiao yang lebih senior, The Next Generation -julukan Vargas- mengaku ingin jadi legenda seperti lawannya.
"Saya amat senang dan saya di sini untuk memberikan penggemar pertarungan yang menarik dengan menunjukkan saya petarung papan atas dan yang terbaik di divisi welter. Kami sudah berlatih dengan keras dan saya tidak punya keraguan melangkah ke pertarungan nanti," ucapnya seperti dikutip ESPN.
"Manny Pacquiao punya karier yag hebat dan itu artinya dunia bakal berusaha mengalahkannya, dan itulah yang juga saya siap lakukan. Saya ingin jadi legenda," imbuhnya.
Dalam pertarungan nanti, Pacquiao yang juga seorang pejabat pemerintahan Filipina bakal dapat bayaran senilai 4 juta dolar atau sekitar Rp 52,4 miliar. Sementara Vargas mendapat bayaran 2,8 juta dolar atau setara Rp36,7 miliar yang jadi nominal tertinggi dalam karier tinjunya. (Baca Juga: Manny Pacquiao Ceking ketimbang Jessie Vargas)
Vargas bakal meladeni Pacquiao yang baru comeback dari masa pensiunnya. Sabuk WBO kelas welter dipertaruhkan dalam pertarungan tersebut.
Keduanya sudah melangsungkan prosesi timbang badan di Thomas & Mack Arena, Sabtu (5/11/2016) WIB. Pacquiao punya berat 144 pon (65 kg), atau lebih ringan dua pon dari Vargas yang punya berat 66 kg.
Pascatimbang badan, Vargas kembali menebar rasa optimistis bisa menang dalam duel nanti. Tanpa mengurangi rasa hormat pada Pacquiao yang lebih senior, The Next Generation -julukan Vargas- mengaku ingin jadi legenda seperti lawannya.
"Saya amat senang dan saya di sini untuk memberikan penggemar pertarungan yang menarik dengan menunjukkan saya petarung papan atas dan yang terbaik di divisi welter. Kami sudah berlatih dengan keras dan saya tidak punya keraguan melangkah ke pertarungan nanti," ucapnya seperti dikutip ESPN.
"Manny Pacquiao punya karier yag hebat dan itu artinya dunia bakal berusaha mengalahkannya, dan itulah yang juga saya siap lakukan. Saya ingin jadi legenda," imbuhnya.
Dalam pertarungan nanti, Pacquiao yang juga seorang pejabat pemerintahan Filipina bakal dapat bayaran senilai 4 juta dolar atau sekitar Rp 52,4 miliar. Sementara Vargas mendapat bayaran 2,8 juta dolar atau setara Rp36,7 miliar yang jadi nominal tertinggi dalam karier tinjunya. (Baca Juga: Manny Pacquiao Ceking ketimbang Jessie Vargas)
(sha)