Sudah Kebobolan 52 Gol, Persegres Ogah Main Bertahan

Jum'at, 18 November 2016 - 17:00 WIB
Sudah Kebobolan 52 Gol, Persegres Ogah Main Bertahan
Sudah Kebobolan 52 Gol, Persegres Ogah Main Bertahan
A A A
GRESIK - Catatan buruk dimiliki Persegres Gresik United. Hingga pekan ke-29 Indonesia Soccer Championship (ISC), Persegres tercatat sebagai tim yang paling sering merasakan kebobolan.

Sejauh ini gawang Persegres sudah kemasukan 52 gol. Meski demikian, mereka diharamkan bermain bertahan dan itu bakal diperlihatkan saat Persegres bertandang ke markas Mitra Kukar, Senin (21/11/2016).

"Saya akan coba menerapkan strategi yang cocok dengan pemain yang ada. Memang ini pertandingan away, tapi kami tidak selalu bisa menerapkan pertahanan berlapis. Kami pernah menerapkan itu tapi tidak optimal," ungkap pelatih Persegres, Eduard Tjong, Jumat (18/11/2016).

"Terkadang strategi bertahan tidak efektif dan tak menjamin tim akan steril dari kebobolan. Saya terus mencoba beberapa strategi yang paling efektif untuk tim. Semoga kami bisa setidaknya tidak kemasukan gol di Tenggarong nanti," tuturnya.

Menurut prediksi, Edu bakal menerapkan formasi 4-2-3-1 yang dapat bertransformasi jadi 4-5-1. Ia kapok menggunakan formasi lima bek sebab Persegres justru kecolongan empat gol di markas Madura United FC.

Dalam laga nanti, Edu tidak akan didukung oleh enam pemainnya. Mereka adalah Patrick Da Silva, Agus Indra, Inkyu Oh, Sidik Saimima, Dimas Galih serta Riyandi Ramadana. Patrick masih menjalani hukuman larangan tampil. Sedangkan yang lainnya cedera dan akumulasi kartu kuning.

"Kondisinya memang kurang menguntungkan bagi Persegres. Pemain banyak yang absen karena berbagai alasan," sesal Edu.

Inkyun Oh sebenarnya sudah mulai pulih dari cedera. Namun pemain kebangsaan Korea Selatan itu masih berlatih secara ringan dan karenanya, ia diragukan tampil penuh dalam pertandingan nanti.
(bep)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5915 seconds (0.1#10.140)
pixels