Myanmar Kalahkan Malaysia, Vietnam Ketemu Indonesia di Semifinal
A
A
A
YANGON - Myanmar memastikan diri lolos ke semifinal Piala AFF 2016 setelah mengalahkan Malaysia dengan skor tipis 1-0. Dengan hasil Gol tunggal David Gtan di ujung laga menjadi penentu kemenangan.
Bertanding di Thuwanna YTC Stadium (Yangon), Sabtu (26/11/2016), Myanmar mengakhiri babak pertama dengan skor 0-0. Padahal, mereka memiliki peluang emas melalui hadiah penalti di menit ke-12.
Gol yang ditunggu-tunggu baru tercipta di ujung laga. Tepatnya di menit ke-89 David Htan berhasil memanfaatkan umpan Ye Ko Oo untuk merobek gawang Malaysia. Skor 1-0 bertahan hingga laga usai.
Sementara itu, di waktu yang bersamaan, Vietnam juga berhasil memetik kemenangan. Mereka sukses menutup laga terakhir penyisihan Grup B dengan kemenangan tipis 2-1 atas Kamboja.
Gol pembuka Vietnam di cetak Le Cong Vinh di menit ke-20, dilanjutkan Nub Tola yang menggandakan skor di menit ke-50. Adapun Kamboja memperkecil defisit lewat Chrenrng Polroth (65') namun gol tersebut tidak berarti banyak.
Dengan kedua hasil tersebut, Vietnam lolos sebagai juara Grup B. Mereka akan menghadapi Indonesia yang lolos sebagai runner up di Grup A. Sementara Myanmar akan menghadapi Thailand yang notabene juara Grup A.
Susunan pemain kedua tim,
Myanmar: Kyaw Zin Phyo, Zaw Min Tun, Nanda Kyaw, Kyaw Zin Lwin, Yan Aung Kyaw, David Htan, Phyo Ko Ko Thein, Myo Ko Tun, Kaung Set Naing, Aung Thu, Maung Maung Lwin
Pelatih: G. Zeise
Malaysia: Khairul Fahmi, Ronny, Muhammad Shahrom, Nazirul Naim, Mohd Syazwan, Baddrol, Norshahrul Idlan, Ahmad Fakri, Mohd Amri, Ahmad Hazwan, Mohd Rizal
Pelatih: Ong Kim
Bertanding di Thuwanna YTC Stadium (Yangon), Sabtu (26/11/2016), Myanmar mengakhiri babak pertama dengan skor 0-0. Padahal, mereka memiliki peluang emas melalui hadiah penalti di menit ke-12.
Gol yang ditunggu-tunggu baru tercipta di ujung laga. Tepatnya di menit ke-89 David Htan berhasil memanfaatkan umpan Ye Ko Oo untuk merobek gawang Malaysia. Skor 1-0 bertahan hingga laga usai.
Sementara itu, di waktu yang bersamaan, Vietnam juga berhasil memetik kemenangan. Mereka sukses menutup laga terakhir penyisihan Grup B dengan kemenangan tipis 2-1 atas Kamboja.
Gol pembuka Vietnam di cetak Le Cong Vinh di menit ke-20, dilanjutkan Nub Tola yang menggandakan skor di menit ke-50. Adapun Kamboja memperkecil defisit lewat Chrenrng Polroth (65') namun gol tersebut tidak berarti banyak.
Dengan kedua hasil tersebut, Vietnam lolos sebagai juara Grup B. Mereka akan menghadapi Indonesia yang lolos sebagai runner up di Grup A. Sementara Myanmar akan menghadapi Thailand yang notabene juara Grup A.
Susunan pemain kedua tim,
Myanmar: Kyaw Zin Phyo, Zaw Min Tun, Nanda Kyaw, Kyaw Zin Lwin, Yan Aung Kyaw, David Htan, Phyo Ko Ko Thein, Myo Ko Tun, Kaung Set Naing, Aung Thu, Maung Maung Lwin
Pelatih: G. Zeise
Malaysia: Khairul Fahmi, Ronny, Muhammad Shahrom, Nazirul Naim, Mohd Syazwan, Baddrol, Norshahrul Idlan, Ahmad Fakri, Mohd Amri, Ahmad Hazwan, Mohd Rizal
Pelatih: Ong Kim
(sbn)