IBL 2017 Hadirkan Keseruan Berbeda

Rabu, 11 Januari 2017 - 00:08 WIB
IBL 2017 Hadirkan Keseruan...
IBL 2017 Hadirkan Keseruan Berbeda
A A A
JAKARTA - Indonesian Basketball League (IBL) 2017 bakal menyuguhkan aksi menarik dari para pebasket. Atmosfer keseruan itu sudah terlihat ketika 10 pemain diperkenalkan dalam jumpa pers yang berlangsung di hotel bilangan Jakarta, Selasa (10/1/2017) kemarin.

Kesepuluh pemain tersebut adalah Dechriston McKinney (CLS Knights), Gary Jacobs (NSH), Jajuan Smith (Hangtuah), David Seagers (Pacific), Winston Grays (Pelita Jaya), Nate Maxey, Jarron Crump (Satya Wacana), Tyreek Jewell (Satria Muda), Pierre Henderson-Niles (Aspac) dan Sherrard Brantley (Garuda).

Para pemain asing pun terlihat bersemangat. Itu terlihat ketika mereka mencoba beradaptasi dengan budaya dan kebiasaan Indonesia, seperti mencicipi kuliner khas nasional. Mereka pun sudah berusaha menggali informasi tentang Indonesia dan klub yang dibelanya.

"Saya tahu Bandung adalah kota besar dan memiliki pecinta basket yang luar biasa," jelas Sherrard Brantley, pemain Garuda Bandung seperti dikutip dari situs resmi IBL Indonesia, Rabu (11/1/2017).

Perkenalan sepuluh pemain asing tersebut disaksikan langsung oleh Ketua Umum PP Perbasi, Danny Kosasih, Head of Marketing Communication PT Pertamina Persero, Dendi T. Danianto, dan General Manager Marketing Communication BRI, Firman Taufik. Kehadiran pemain asing itu seperti mengingatkan Kompetisi Bola Basket Utama (Kobatama) yang terjadi 22 tahun silam.

"Saya yakin pemain asing akan mengangkat kualitas permainan pemain nasional, seperti terjadi saat Kobatama menggunakan pemain asing 22 tahun lalu," ujar Danny Kosasih seperti dikutip dari situs resmi IBL Indonesia.

Kompetisi kasta tertinggi bola basket di tanah air nantinya akan disiarkan secara langsung oleh I News TV yang menjadi official broadcast IBL. Penggemar dapat menikmati pertandingan IBL melalui tayangan pilihan yang akan disiarkan secara langsung oleh stasiun televisi swasta nasional. Sedangkan 95 pertandingan lainnya akan ditayangkan secara langsung melalui live streaming.

"Pangsa bola basket sesuai dengan rencana pengembang target market Britama yang menyasar anak muda," ujar Firman Taufik.

Baca juga:
Terjebak di Grup Neraka, Bima Perkasa Jogja Klaim Sebagai Kuda Hitam


Berikut 11 tim yang bakal tampil di IBL 2017:


Divisi Merah
Bima Perkasa Jogja
CLS Knights Surabaya
Satria Muda Pertamina Jakarta
Bank BJB Garuda Bandung
JNE Siliwangi Bandung.

Divisi Putih
PB Pelita Jaya
W88 News Aspac Jakarta
Hangtuah Sumsel
Satya Wacana Salatiga
NSH Jakarta
Pacific Caesar Surabaya
(sbn)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1125 seconds (0.1#10.140)