Gelandang Senegal Ancam Sadio Mane Jika Timnya Kalah
A
A
A
LIBREVILLE - Senegal menjadi tim pertama di Piala Afrika 2017 yang lolos penyisihan grup setelah memetik dua kemenangan. Dua pemain paling menonjol sepanjang turnamen adalah Sadio Mane dan Balde Keita.
Senegal yang diperkuat beberapa pemain di Liga Inggris, memastikan diri lolos dari penyisihan Grup B setelah memetik kemenangan masing-masing 2-0 atas Tunisia dan Zimbabwe. Dalam dua kemenangan tersebut, penyerang Liverpool Sadio Mane selalu menyumbang gol.
Selain Mane, lini serang Senegal juga sangat dipengaruhi sosok Balde Keita yang rajin mengirim umpan dari sisi sayap. Winger Lazio sejauh ini telah mengirim dua assist untuk dikonversi menjadi gol.
Menanggapi situasi tersebut, gelandang Senegal -Idrissa Gueye- yang memperkuat Everton mengaku timnya menaruh harapan besar pada Mane dan Keita. Dia bahkan bergurau akan membunuh keduanya jika timnya kalah.
"Yeah, kami di tim tahu seberapa baik mereka (Mane dan Keita-red). Tapi kadang-kadang sulit, karena mereka tidak membantu pertahanan," kata Gueye, dikutip Liverpool Echo, Sabtu (21/1/2017).
"Jika mereka terus mencetak gol dan kami memenangkan pertandingan, itu tidak masalah. Tetapi jika kami kalah, saya akan membunuh mereka," canda Gueye.
Di Grup B, Senegal memuncaki klasemen dengan koleksi enam poin. Di posisi kedua ada Tunisia dengan tiga poin, diikuti Aljazair dan Zimbabwe yang sama-sama baru memetik satu poin.
Klasemen Grup B
Senegal yang diperkuat beberapa pemain di Liga Inggris, memastikan diri lolos dari penyisihan Grup B setelah memetik kemenangan masing-masing 2-0 atas Tunisia dan Zimbabwe. Dalam dua kemenangan tersebut, penyerang Liverpool Sadio Mane selalu menyumbang gol.
Selain Mane, lini serang Senegal juga sangat dipengaruhi sosok Balde Keita yang rajin mengirim umpan dari sisi sayap. Winger Lazio sejauh ini telah mengirim dua assist untuk dikonversi menjadi gol.
Menanggapi situasi tersebut, gelandang Senegal -Idrissa Gueye- yang memperkuat Everton mengaku timnya menaruh harapan besar pada Mane dan Keita. Dia bahkan bergurau akan membunuh keduanya jika timnya kalah.
"Yeah, kami di tim tahu seberapa baik mereka (Mane dan Keita-red). Tapi kadang-kadang sulit, karena mereka tidak membantu pertahanan," kata Gueye, dikutip Liverpool Echo, Sabtu (21/1/2017).
"Jika mereka terus mencetak gol dan kami memenangkan pertandingan, itu tidak masalah. Tetapi jika kami kalah, saya akan membunuh mereka," canda Gueye.
Di Grup B, Senegal memuncaki klasemen dengan koleksi enam poin. Di posisi kedua ada Tunisia dengan tiga poin, diikuti Aljazair dan Zimbabwe yang sama-sama baru memetik satu poin.
Klasemen Grup B
Pos | Klub | Main | Menang | Imbang | Kalah | Poin |
1 | Sinegal | 2 | 2 | 0 | 0 | 6 |
2 | Tunisia | 2 | 1 | 0 | 1 | 3 |
3 | Aljazair | 2 | 0 | 1 | 1 | 1 |
4 | Zimbabwe | 2 | 0 | 1 | 1 | 1 |
Snaps from the action | Senegal - Zimbabwe 2-0 #CAN2017 #SENZIM pic.twitter.com/C7jZkzAgbJ
— CAF (@CAF_Online) January 19, 2017
(sha)