Joshua Bangun Suasana Pertarungan yang Berbeda

Jum'at, 17 Februari 2017 - 21:11 WIB
Joshua Bangun Suasana...
Joshua Bangun Suasana Pertarungan yang Berbeda
A A A
LONDON - Jelang pertempuran melawan mantan raja kelas berat, Wladimir Klitschko pada April mendatang, Anthony Joshua kembali menegaskan jika dirinya enggan melakukan perang urat saraf. Petinju asal Inggris itu ingin membangun pertarungan dengan suasana yang lebih segar dan berbeda seperti apa yang biasa dilakukan petinju Inggris sebelumnya.Dalam enam tahun terakhir, Wladimir pernah berhadapan dengan petinju Inggris lainnya, seperti Tyson Fury dan David Haye. Wladimir pun mendapatkan sedikit rasa hormat dari kedua petinju tersebut. Namun, saat dengan Joshua, yang merupakan juara kelas berat versi IBF, Wladimir mendapatkan perlakukan yang berbeda."Anda tidak berurusan dengan dua pemula. Saya tidak perlu berbicara tentang apa yang akan saya lakukan dan bagaimana saya akan merobohkannya," tegas petinju yang biasa disapa AJ itu, sebagaimana dilansir Sky Sports."Anda tahu Wladimir Klitschko dan Anda mengenal Anthony Joshua. Isi omongan pertarungan untuk dirinya sendiri. Saya tidak perlu berbicara sembrono tentang apapun pertarungan ini," sambungnya.AJ juga menuturkan bahwa dirinya bukanlah manusia yang sempurna, namun dia memiliki gaya terkait diri sendiri dan dibesarkan dengan perilaku dan disiplin yang baik. "Saya lebih suka mempertahankan gaya saya daripada memprovokasinya," lanjutnya.Hingga saat ini, AJ merasa sudah berkawan dekat dengan Wladimir, dan dia tidak pernah berharap untuk bertarung melawan Wladimir. "Tapi sekarang kami bertarung? Percayalah, biarkan jab pertama yang memukul saya atau memukulnya. Ini perubahan. Dalam film, ketika mereka merasakan darah dan Anda melihat merah, itu pertarungan. Itulah yang saya latih untuk saya lakukan dan orang terbaik akan menang," tutur petinju 27 tahun.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1358 seconds (0.1#10.140)