Liga 1 Mundur, Pelatih PSM: Tak Ada yang Bisa Jawab Jadwal Pasti
A
A
A
MAKASSAR - Pelatih PSM Makassar PSM Robert Alberts sudah memperkirakan Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) bakal mengundurkan jadwal kick off kompetisi tertinggi sepak bola Indonesia, Liga 1 2017. Menurut Robert pihaknya sudah menayanakan kepastian Liga 1 digelar, namun tak ada yang bisa menjawab pasti.
Awalnya Liga 1 kompetisi diagendakan pada 26 Maret sesuai hasil Kongres Tahunan PSSI di Bandung, Januari 2017. Namun, Sekjen PSSI Ade Wellington, Minggu (19/2/2017) mengatakan Liga 1 mundru hingag pertengahan April 2017. Alasannya adalah PSSI masih melakukan finalisasi terkait operator dan jadwal pertandingan.
Persoalan jadwal kompetisi ini kerap menjadi pertanyaan Robert Alberts. Dia mengatakan, pertanyaan soal kepastian liga belum ada yang bisa menjawab. Meski saat ini, Juku Eja hanya butuh satu penyerang impor dari benua Asia untuk melengkapi tim, namun persiapan mereka terkendala dengan kepastian jadwal liga.
Robert Alberts mengatakan, pihaknya selalu bertanya soal kepastian liga yang akan digulirkan. "Ini pertanyaan yang belum ada yang bisa jawab, karena liga belum pasti," katanya.
Skuat Juku Eja sudah tidak memiliki agenda tampil di kejuaraan apapun seusai tersingkir dari Piala Presiden 2017. Juku Eja hanya fokus latihan persiapan, meski sebelumnya manajemen mengagendakan untuk menggelar turnamen mini di Makassar.
Menurut Media Officer PSM Andi Widya Syadzwina, saat ini Juku Eja fokus persiapan seraya menanti kepastian jadwal Liga 1 digelar. Terkait pengunduran jadwal kick-off Liga 1, Wina mengaku pihaknya belum mendapat kabar resmi dari PSSI. "Kami belum terima informasi resmi terkait liga," ungkapnya. "Tim tetap melakukan persiapan usai dari Piala Presiden."
Awalnya Liga 1 kompetisi diagendakan pada 26 Maret sesuai hasil Kongres Tahunan PSSI di Bandung, Januari 2017. Namun, Sekjen PSSI Ade Wellington, Minggu (19/2/2017) mengatakan Liga 1 mundru hingag pertengahan April 2017. Alasannya adalah PSSI masih melakukan finalisasi terkait operator dan jadwal pertandingan.
Persoalan jadwal kompetisi ini kerap menjadi pertanyaan Robert Alberts. Dia mengatakan, pertanyaan soal kepastian liga belum ada yang bisa menjawab. Meski saat ini, Juku Eja hanya butuh satu penyerang impor dari benua Asia untuk melengkapi tim, namun persiapan mereka terkendala dengan kepastian jadwal liga.
Robert Alberts mengatakan, pihaknya selalu bertanya soal kepastian liga yang akan digulirkan. "Ini pertanyaan yang belum ada yang bisa jawab, karena liga belum pasti," katanya.
Skuat Juku Eja sudah tidak memiliki agenda tampil di kejuaraan apapun seusai tersingkir dari Piala Presiden 2017. Juku Eja hanya fokus latihan persiapan, meski sebelumnya manajemen mengagendakan untuk menggelar turnamen mini di Makassar.
Menurut Media Officer PSM Andi Widya Syadzwina, saat ini Juku Eja fokus persiapan seraya menanti kepastian jadwal Liga 1 digelar. Terkait pengunduran jadwal kick-off Liga 1, Wina mengaku pihaknya belum mendapat kabar resmi dari PSSI. "Kami belum terima informasi resmi terkait liga," ungkapnya. "Tim tetap melakukan persiapan usai dari Piala Presiden."
(sha)