Prediksi Skor Manchester United vs Rostov, Liga Europa 17/3/2017
A
A
A
MANCHESTER - Usai mampu menahan Rostov 1-1 di Stadion Olimp 2 pada leg I dengan kondisi lapangan yang kurang ideal. Manchester United (MU) jadi favorit pemenang leg II babak 16 besar Liga Europa 2016/2017, di Stadion Old Trafford, Kamis (16/3/2017) malam waktu setempat atau Jumat (17/3/2017) dini hari WIB.
Kalau begitu, The Red Devils juga jadi tim yang lebih favorit lolos ke babak perempat final Liga Europa musim ini. Apakah karena ini merupakan kali pertama Rostov berkunjung ke Inggris pada kompetisi antar klub Benua Biru? Atau karena Setan Merah selalu oke ketika menerima kedatangan wakil Rusia? Berikut kabar tim, perkiraan starting eleven, dan prediksi skor Manchester United vs Rostov, leg II babak 16 besar Liga Europa 2016/2017.
Kabar tim (Manchester United)
*Jose Mourinho bakal bisa lagi memainkan Zlatan Ibrahimovic setelah absen akibat skorsing dalam kekalahan 0-1 dari Chelsea di perempat final Piala FA. Akan tetapi, Anthony Martial dan Wayne Rooney kembali tak bisa dipakai jasanya karena masih cedera.
*Ander Herrera yang dapat akumulasi kartu kuning lawan Chelsea, tenaganya bisa dipakai penuh di Liga Europa, walau dia dan Eric Bailly hanya butuh satu tambahan kartu kuning lagi di ajang Eropa buat kena skorsing. Bailly, Juan Mata, Michael Carrick, Daley Blind dan Sergio Romero berpotensi masuk starting eleven laga ini setelah diistirahatkan kontra Chelsea.
Kabar tim (Rostov)
*Pelatih Ivan Danilyants di leg II tak bisa menggunakan tenaga Vladimir Granat yang kena cedera tulang selangka. Juga dengan Timofei Kalachev, si pemberi assist gol penyeimbang leg I, harus terkena akumulasi kartu kuning, sebagaimana Aleksandru Gatskan. Sedangkan kiper Soslan Dzhanaev bisa masuk tim utama setelah tak cedera sejak Desember 2016.
Perkiraan starting eleven
Manchester United (4-2-3-1)
Romero (g): Blind, Bailly, Rojo, Valencia; Carrick, Herrera; Rashford, Pogba, Mata; Ibrahimovic
Rostov (3-5-2)
Medvedev (g): Kudryashov, Navas, Mevlja; Bayramyan, Noboa, Prepelita, Erokhin, Terentjev; Poloz, Bukharov
Analisis skor
*MU sedang puasa kemenangan pada 3 laga terakhirnya di berbagai ajang (2 seri, 1 kalah) dengan tercipta total gol kurang dari 2,5. Sedangkan Rostov paceklik menang pada 2 laga belakangan (2 seri) dengan tercipta total gol kurang dari 2,5.
*MU tak pernah kalah saat menjamu wakil Rusia di Old Trafford pada ajang Eropa: 1 menang (1-0 vs CSKA Moscow), 3 seri (0-0 vs Torpedo Moscow, 2-2 vs Rotor Volgograd, 3-3 vs CSKA Moscow).
*Rapor 4 laga kandang MU di Liga Europa musim ini: 4 menang dengan selisih gol 12-1 (1-0 vs Zorya, 4-1 vs Fenerbahce, 4-0 vs Feyenoord, 3-0 vs Saint-Etienne).
*Rostov belum pernah melakoni adu penalti di ajang Eropa. Sedangkan rapor MU dalam drama tos-tosan adalah 1 menang, 2 kalah (salah satunya 3-4 atas klub Rusia, Torpedo Moscow di ronde I Piala UEFA 1992/1993).
*Rapor Rostov dari 5 laga tandang di Liga Champions musim ini: 1 menang (2-0 vs Anderlecht), 2 imbang (1-1 vs Ajax, 0-0 vs PSV), 2 kalah (0-3 vs Bayern Muenchen, 1-2 vs Atletico Madrid). Lalu dari 1 laga tandang di Liga Europa musim ini: 1 imbang (1-1 vs Sparta Praha). Artinya Rostov sudah tidak memenangkan 5 partai tandang terakhirnya di kompetisi antar klub Eropa.
Prediksi skor Manchester United vs Rostov dalam 90 menit (2-1)
Belakangan MU memang sedang paceklik kemenangan dan irit gol. Tapi performa mereka di kandang sendiri, khususnya di Liga Europa benar-benar moncer. Berbanding terbalik dengan penampilan Rostov saat tandang. Tapi meski difavoritkan menang, The Red Devils diwajibkan menghindari adu penalti pada laga ini. Mengingat pengalaman pahit vs Torpedo Moscow.
Jadi, Setan Merah diprediksi berusaha memforsir kemenangan dalam 90 menit, mengingat juga kalau mereka lebih sering main imbang di Old Trafford saat menjamu wakil Rusia (2 skor di antaranya bisa meloloskan Rostov). Bagaimana prediksi kamu? Apakah MU bakal menang besar dan melaju dengan mudah ke perempat final? Atau Rostov bisa membuat keajaiban? Berapa tebakan skor kamu? Yuk ketik lewat komentar di bawah ini.
Kalau begitu, The Red Devils juga jadi tim yang lebih favorit lolos ke babak perempat final Liga Europa musim ini. Apakah karena ini merupakan kali pertama Rostov berkunjung ke Inggris pada kompetisi antar klub Benua Biru? Atau karena Setan Merah selalu oke ketika menerima kedatangan wakil Rusia? Berikut kabar tim, perkiraan starting eleven, dan prediksi skor Manchester United vs Rostov, leg II babak 16 besar Liga Europa 2016/2017.
Kabar tim (Manchester United)
*Jose Mourinho bakal bisa lagi memainkan Zlatan Ibrahimovic setelah absen akibat skorsing dalam kekalahan 0-1 dari Chelsea di perempat final Piala FA. Akan tetapi, Anthony Martial dan Wayne Rooney kembali tak bisa dipakai jasanya karena masih cedera.
*Ander Herrera yang dapat akumulasi kartu kuning lawan Chelsea, tenaganya bisa dipakai penuh di Liga Europa, walau dia dan Eric Bailly hanya butuh satu tambahan kartu kuning lagi di ajang Eropa buat kena skorsing. Bailly, Juan Mata, Michael Carrick, Daley Blind dan Sergio Romero berpotensi masuk starting eleven laga ini setelah diistirahatkan kontra Chelsea.
Kabar tim (Rostov)
*Pelatih Ivan Danilyants di leg II tak bisa menggunakan tenaga Vladimir Granat yang kena cedera tulang selangka. Juga dengan Timofei Kalachev, si pemberi assist gol penyeimbang leg I, harus terkena akumulasi kartu kuning, sebagaimana Aleksandru Gatskan. Sedangkan kiper Soslan Dzhanaev bisa masuk tim utama setelah tak cedera sejak Desember 2016.
Perkiraan starting eleven
Manchester United (4-2-3-1)
Romero (g): Blind, Bailly, Rojo, Valencia; Carrick, Herrera; Rashford, Pogba, Mata; Ibrahimovic
Rostov (3-5-2)
Medvedev (g): Kudryashov, Navas, Mevlja; Bayramyan, Noboa, Prepelita, Erokhin, Terentjev; Poloz, Bukharov
Analisis skor
*MU sedang puasa kemenangan pada 3 laga terakhirnya di berbagai ajang (2 seri, 1 kalah) dengan tercipta total gol kurang dari 2,5. Sedangkan Rostov paceklik menang pada 2 laga belakangan (2 seri) dengan tercipta total gol kurang dari 2,5.
*MU tak pernah kalah saat menjamu wakil Rusia di Old Trafford pada ajang Eropa: 1 menang (1-0 vs CSKA Moscow), 3 seri (0-0 vs Torpedo Moscow, 2-2 vs Rotor Volgograd, 3-3 vs CSKA Moscow).
*Rapor 4 laga kandang MU di Liga Europa musim ini: 4 menang dengan selisih gol 12-1 (1-0 vs Zorya, 4-1 vs Fenerbahce, 4-0 vs Feyenoord, 3-0 vs Saint-Etienne).
*Rostov belum pernah melakoni adu penalti di ajang Eropa. Sedangkan rapor MU dalam drama tos-tosan adalah 1 menang, 2 kalah (salah satunya 3-4 atas klub Rusia, Torpedo Moscow di ronde I Piala UEFA 1992/1993).
*Rapor Rostov dari 5 laga tandang di Liga Champions musim ini: 1 menang (2-0 vs Anderlecht), 2 imbang (1-1 vs Ajax, 0-0 vs PSV), 2 kalah (0-3 vs Bayern Muenchen, 1-2 vs Atletico Madrid). Lalu dari 1 laga tandang di Liga Europa musim ini: 1 imbang (1-1 vs Sparta Praha). Artinya Rostov sudah tidak memenangkan 5 partai tandang terakhirnya di kompetisi antar klub Eropa.
Prediksi skor Manchester United vs Rostov dalam 90 menit (2-1)
Belakangan MU memang sedang paceklik kemenangan dan irit gol. Tapi performa mereka di kandang sendiri, khususnya di Liga Europa benar-benar moncer. Berbanding terbalik dengan penampilan Rostov saat tandang. Tapi meski difavoritkan menang, The Red Devils diwajibkan menghindari adu penalti pada laga ini. Mengingat pengalaman pahit vs Torpedo Moscow.
Jadi, Setan Merah diprediksi berusaha memforsir kemenangan dalam 90 menit, mengingat juga kalau mereka lebih sering main imbang di Old Trafford saat menjamu wakil Rusia (2 skor di antaranya bisa meloloskan Rostov). Bagaimana prediksi kamu? Apakah MU bakal menang besar dan melaju dengan mudah ke perempat final? Atau Rostov bisa membuat keajaiban? Berapa tebakan skor kamu? Yuk ketik lewat komentar di bawah ini.
(sbn)