Petinju Thailand Runtuhkan Kejayaan Gonzalez

Minggu, 19 Maret 2017 - 11:48 WIB
Petinju Thailand Runtuhkan Kejayaan Gonzalez
Petinju Thailand Runtuhkan Kejayaan Gonzalez
A A A
NEW YORK - Pertarungan seru terjadi di partai Roman Gonzalez versus Srisaket Sor Rungvisai alias Wisaksil Wangek. Duel tersebut merupakan laga pendamping kontes utama antara dua juara dunia kelas menengah, Gennady Golovkin vs Daniel Jacobs di Madison Square Garden, New York, Amerika Serikat, Minggu (19/3) WIB.Berstatus sebagai juara kelas terbang super versi WBC, Gonzalez sempat dijatuhkan di kanvas pada ronde pembuka oleh penantang asal Thailand tersebut. Pukulan keras ke tubuh Gonzalez membuatnya jatuh di 30 detik terakhir ronde pertama. Namun, Chocolatito mampu bangkit di hitungan kedelapan.Penantang terus maju ke hadapan Gonzalez, dan saling jual beli pukulan. Pada ronde ketiga terjadi benturan kepala, yang membuat pelipis kanan sang juara bertahan mengucurkan darah.Sejak mengalami pendarahan tersebut, Gonzalez mulai membongkar sang lawan dengan sejumlah pukulan keras. Saling tukar pukulan terus mewarnai pertarungan. Dan Wisaksil Wangek juga kerap membenturkan kepalanya ke luka Gonzalez, yang pada akhirnya di satu kesempatan, wasit memutuskan untuk mengurangi poin petinju 30 tahun itu.Setelah 12 ronde pertarungan berakhir, pemenang pertarungan pun ditentukan lewat keputusan hakim. Satu hakim memberikan poin imbang 113-113, sementara dua lainnya mendukung Wangek dengan skor 114-112 dan 114-112 atas sang favorit juara.Hasil tersebut, membuat Asia Tenggara menempatkan petinjunya sebagai pemberi noda pertama dalam karir profesional Gonzalez, di samping merebut takhta WBS di kelas terbang super untuk kali kedua. Sekarang, Wangek mempunyai rekor 42-4-1, 38KO. Lalu, Gonzalez, yang berasal dari Nikaragua, mengantongi 46-1, 38KO.
(nug)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6490 seconds (0.1#10.140)