Polisi dan Dewan Tinju Usut Kematian Petinju Belia Inggris

Sabtu, 25 Maret 2017 - 22:39 WIB
Polisi dan Dewan Tinju...
Polisi dan Dewan Tinju Usut Kematian Petinju Belia Inggris
A A A
DERBY - Kematian Ed Bilbey membuat dunia tinju Inggris berduka. Polisi langsung mengusut penyebab tewasnya petarung belia tersebut. (Baca Juga: Setelah Pingsan di Atas Ring, Petinju Belia Inggris Tewas )

Ed Bilbey, 17 tahun, dikabarkan tewas saat bertarung melawan Tyler Rivers di sebuah ajang amatir di Post Mill Center, South Normaton, pukul 10.17 pagi Jumat (24/3/2017) waktu setempat. Nyawa bocah malang itu tidak tertolong saat hendak dibawa ke rumah sakit King Mills di Mansfield, Nottinghampshire.

Diberitakan The Guardian, Sabtu (25/3/2017), kepolisian langsung melakukan pengusutan. Tes pos mortem akan dilakukan untuk mengetahui penyebab tewasnya Bilbey.

Juru bicara Kepolisian mengatakan, sejauh ini tidak ada kejanggalan dalam tewasnya Bilbey. Namun mereka juga berharap menemukan bukti baru berupa tayangan pertarungan, dari siapapun, guna membantu penyelidikan.

Dewan Kontrol Tinju Inggris (BBBofC) memastikan Bilbey tewas saat mengikuti pertarungan amatir di Derby. Mereka juga menggelar penyelidikan terpisah, namun tetap berkoordinasi dengan Kepolisian.

"Kami sangat sedih atas kejadian ini dan berbelasungkawa kepada keluarga serta kerabat korban dalam insiden yang mengejutkan ini," beber pernyataan BBBofC.

"Kami berikan dukungan kepada orang-orang yang terdampak atas berita mengejutkan ini," tutupnya.
(mir)
Berita Terkait
Kembali Digelar, Jakarta...
Kembali Digelar, Jakarta Boxing Open 2023 Diramaikan Atlet Tinju Pemula
IBA Ungkap 370 Petinju...
IBA Ungkap 370 Petinju Bertarung di Turnamen Golden Belt Series
Peringati HUT RI Ke-76,...
Peringati HUT RI Ke-76, Martin Daniel Promotions Gelar Kejuaraan Tinju Profesional
Wilder Diejek Atlet...
Wilder Diejek Atlet Amatir, Danny Price: Dia Bukan Petinju Besar
Tragis! Petinju Grashino...
Tragis! Petinju Grashino Yancy Tewas Ditembak saat Barbeque!
Kisah Petinju Buta Guncang...
Kisah Petinju Buta Guncang Jagat Tinju, Naik Ring Lawan Petarung Mata Normal
Berita Terkini
Hasil All England 2025:...
Hasil All England 2025: Ana/Tiwi dan Putri KW Angkat Koper, Rehan/Gloria Lolos ke Perempat Final
7 jam yang lalu
Emil Audero Cs Didaftarkan...
Emil Audero Cs Didaftarkan Bela Timnas Indonesia Lawan Australia dan Bahrain!
8 jam yang lalu
Profil Samuel Silalahi...
Profil Samuel Silalahi Pemain Keturunan Indonesia Berdarah Batak yang Dipanggil Timnas Norwegia U-21
8 jam yang lalu
Drama UFC 313 Memanas:...
Drama UFC 313 Memanas: Conor McGregor Kirim Pesan Menohok untuk Mantan Pacar Alex Pereira
9 jam yang lalu
Jadwal dan Link Streaming...
Jadwal dan Link Streaming Formula 1 Louis Vuitton Australian Grand Prix 2025
10 jam yang lalu
Bos UFC Dana White Rambah...
Bos UFC Dana White Rambah Tinju, Ryan Garcia Beri Peringatan Keras!
11 jam yang lalu
Infografis
Daftar Skuad Timnas...
Daftar Skuad Timnas Indonesia Hadapi Australia dan Bahrain
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved