Rasyid Bakri Jadi Tumbal Kemenangan PSM Makassar

Rabu, 12 April 2017 - 21:07 WIB
Rasyid Bakri Jadi Tumbal Kemenangan PSM Makassar
Rasyid Bakri Jadi Tumbal Kemenangan PSM Makassar
A A A
MAKASSAR - Gelandang enerjik PSM Makassar Rasyid Bakri menjadi tumbal kemenangan Juku Eja 3-1 atas Celebest FC dalam laga uji coba di Stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Rabu (12/4/2017) sore.

Pemain mungil tersebut harus dipapah keluar lapangan akibat cedera lutut. Rasyid masuk di babak kedua menggantikan Rizky Pellu. Dia hanya bermain sekitar lima menit sebelum berbenturan dengan pemain Celebest FC.

Cederanya Rasyid menambah deretan pemain PSM yang masuk dalam ruang perawatan. Setelah sebelumnya Ridwan Tawainella, Syaiful, Hilaman hingga Titus Bonai juga masih berkutat dengan masalah kebugaran.

Tentu saja situasi itu mengganggu persiappan Juku Eja jelang melakoni laga perdana Liga 1 2017 melawan Persela Lamongan di stadion Andi Mattalatta Mattoangin, Minggu (16/4/2017).

Selain Rasyid, Wiljan Pluim juga diganti. Pemain asal Belanda tersebut minta ditarik keluar lantaran ada masalah pada kondisi tubuhnya. Pelatih PSM Robert Alberts memasukkan Ardan Aras sebagai pengganti playmaker tersebut.

Robert Alberts mengatakan kondisi Rasyid masih dalam proses pemeriksaan dokter tim. "Soal kondisi Rasyid dan Wiljan Pluim besok (Kamis) akan disampaikan," ungkapnya.

Mengenai permainan timnya, Alberts menilai masih kurang gereget. Pelatih asal Belanda itu melihat perfoma Celebest FC yang ambil bagian di Liga 2, berhasil merepotkan Juku Eja, meski sudah turun dengan skuat terbaiknya.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8279 seconds (0.1#10.140)