Imbangi Persib, Hatton Puji Semangat Juang PS TNI
A
A
A
BOGOR - Pelatih PS TNI Laurent Hatton mengaku bangga atas semangat juang pemainnya saat menjamu Persib Bandung. Meski tertinggal dua gol, tuan rumah mampu menyamakan kedudukan sebelum berakhirnya pertandingan.
PS TNI hampir saja kalah waktu meladeni Persib di stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (22/4/2017). Pasalnya, hingga memasuki menit ke-80 tim tamu masih unggul 2-0.
Tapi, PS TNI tetap tidak menyerah dan akhirnya bisa menyamakan kedudukan dalam tempo kurang dari lima menit. "Sudah kebobolan dua gol. Tapi, bisa menyamakan kedudukan, sangat bangga. Kedepan mudah-mudahan akan lebih baik lagi," harap Hatton, usai laga.
Hatton akui performa PS TNI pada laga kandang itu masih jauh dari harapan. Beberapa kali pemainnya melakukan kesalahan yang membuat Persib berhasil menciptakan dua gol.
"Intinya PS TNI banyak pemain muda yang belum berpengalaman. Dalam latihan banyak pengulangan dan kekurangan free kick dan corner kick. Beda dengan tim besar disini (Persib),” sambung Hatton.
Hatton menilai PS TNI punya potensi jadi tim kuat di masa mendatang. Itu bisa terjadi jika kemampuan talenta muda terus dikembangkan. “Kami punya pemain muda dengan semangat tinggi dengan fisik bagus. Tapi, kami tidak punya pengalaman. Kami perlu bermain lebih banyak," pungkasnya.
Sementara itu, salah satu kontributor PS TNI Erwin Ramdani mengatakan gol yang berhasil dicetaknya merupakan sebuah pembuktian. Sebab, Persib merupakan tim yang jadi impiannya sejak kecil.
"Setiap pertandingan yang selalu saya nantikan adalah cetak gol. Saat ini lawannya Persib dan saya harus kerja keras akhirnya bisa cetak gol meski Persib adalah tim yang dicita-citakan saya sejak kecil," ungkap Erwin.
PS TNI hampir saja kalah waktu meladeni Persib di stadion Pakansari, Cibinong, Kabupaten Bogor, Sabtu (22/4/2017). Pasalnya, hingga memasuki menit ke-80 tim tamu masih unggul 2-0.
Tapi, PS TNI tetap tidak menyerah dan akhirnya bisa menyamakan kedudukan dalam tempo kurang dari lima menit. "Sudah kebobolan dua gol. Tapi, bisa menyamakan kedudukan, sangat bangga. Kedepan mudah-mudahan akan lebih baik lagi," harap Hatton, usai laga.
Hatton akui performa PS TNI pada laga kandang itu masih jauh dari harapan. Beberapa kali pemainnya melakukan kesalahan yang membuat Persib berhasil menciptakan dua gol.
"Intinya PS TNI banyak pemain muda yang belum berpengalaman. Dalam latihan banyak pengulangan dan kekurangan free kick dan corner kick. Beda dengan tim besar disini (Persib),” sambung Hatton.
Hatton menilai PS TNI punya potensi jadi tim kuat di masa mendatang. Itu bisa terjadi jika kemampuan talenta muda terus dikembangkan. “Kami punya pemain muda dengan semangat tinggi dengan fisik bagus. Tapi, kami tidak punya pengalaman. Kami perlu bermain lebih banyak," pungkasnya.
Sementara itu, salah satu kontributor PS TNI Erwin Ramdani mengatakan gol yang berhasil dicetaknya merupakan sebuah pembuktian. Sebab, Persib merupakan tim yang jadi impiannya sejak kecil.
"Setiap pertandingan yang selalu saya nantikan adalah cetak gol. Saat ini lawannya Persib dan saya harus kerja keras akhirnya bisa cetak gol meski Persib adalah tim yang dicita-citakan saya sejak kecil," ungkap Erwin.
(mir)