Djanur Kesampingkan Rekor Buruk Persegres

Selasa, 02 Mei 2017 - 00:04 WIB
Djanur Kesampingkan...
Djanur Kesampingkan Rekor Buruk Persegres
A A A
BANDUNG - Persegres Gresik United akan jadi lawan Persib Bandung dalam pekan keempat Liga 1 2017. Kedua tim akan bertemu di Stadion Petrokimia, Gresik, Rabu (3/5/2017).

Persib sendiri saat ini sedang memulai tren positif setelah menang 2-0 dalam laga terakhirnya melawan Sriwijaya FC. Itu jadi catatan manis setelah dalam dua laga sebelumnya Persib hanya mampu bermain imbang 0-0 melawan Arema FC dan 2-2 melawan PS TNI.

Sebaliknya, PS TNI belum mengakhiri rekor buruknya di Liga 1. Dalam laga perdana di kandang Persipura Jayapura, Persegres hanya bermain imbang 1-1. Bahkan, dua laga berikutnya berakhir dengan kekalahan.

Persegres kalah 1-3 oleh Semen Padang di Gresik dan kalah 0-3 oleh Borneo FC di Samarinda. Pelatih Djadjang Nurdjaman sendiri tak terlena dengan rekor buruk Persegres.

Hal itu menurutnya bukan jaminan 'Maung Bandung' akan dengan mudah mengalahkan Persegres di kandangnya sendiri. "Saya tetap ke komitmen saya sebelumnya, bahwa tidak ada satu pun klub kontestan Liga 1 yang bisa dimenangkan dengan mudah," kata Djanur di Stadion Persib, Kota Bandung, Senin (1/5/2017).

Berkaca dari pengalaman, tim manapun menurutnya selalu tampil penuh semangat saat melawan Persib. Hal itu berbuntut pada permainan lawan yang menjadi lebih bagus saat melawan Persib dibanding melawan tim lain.

"Ketika melawan Persib, tim-tim lain menjadi kayak punya kepuasan tersendiri kalau mengalahkan Persib. Selalu tampil beda," ungkapnya.

Kondisi itu yang diprediksi juga akan terjadi saat melawan Persegres. Mereka pasti sangat bersemangat mengalahkan Persib. Apalagi dalam saat bersamaan 'Laskar Joko Samudro' pasti ingin merasakan kemenangan perdana di Liga 1 sekaligus mematahkan rekor negatifnya.

"Tetap saja kita harus waspada mereka, kita tidak akan underestimate (meremehkan)," tegas Djanur.
(sha)
Copyright ©2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0862 seconds (0.1#10.140)